SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 17 Juli 2017 10:16
Tahun Ini, Embung Amin Jaya Mulai Dibangun
MENINJAU: Kepala Desa Amin Jaya Alman Riansyah saat menunjukkan lokasi embung desa yang siap digarap pembangunannya, tahun 2017 ini.(SLAMET HARMOKO/ RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BANTENG-Setelah menunggu sekitar dua tahun, sejak mulai dimunculkan tahun 2015 lalu, keinginan warga Amin Jaya untuk membangun embung penampung air di wilayahnya  akan segera terwujud. Desa yang selalu menjadi langganan kekeringan saat musim kemarau ini, dipastikan mendapat proyek pembangunan embung di tahun ini. 

Hal itu diungkapkan Kepala Bidang Sumber Daya Air, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kobar, Erdi Setiawan , minggu (16/7) siang. Menurutnya, pembangunan embung direncanakan secara bertahab, pasalnya lokasi yang sebelumnya diperkirakan hanya seluas satu hektare, ternyata membengkak menjadi sekitar empat hektare lebih. ”Ternyata lokasinya lebih luas, sekitar empat hektare lebih. Beberapa hari lalu kita cek lokasi,”ungkapnya. 

Dijelaskan Erdi, dengan kondisi itu, program akan direview ulang dan kapasitas pembangunan embung tersebut akan diperbesar. Namun masyarakat harus bersabar karena pelaksanaanya harus dilakukan bertahab. 

”Mungkin desainnya akan direview ulang, tapi awal pelaksanaanya tetap tahun ini (2017), dan target perampungan sekitar tiga tahun ke depan,”tegasnya. 

Lebih lanjut Erdi menjelaskan, dengan luasan mencapai empat hektare, maka biaya yang akan dikucurkan diperkirakan juga semakin besar. Selanjutnya manfaat lebih dari embung juga akan lebih besar pula.  ”Tahab awal ini masuk sekitar Rp 150 juta dulu, tapi akan ditambah lagi karena potensinya sangat besar. Jangan sampai lokasi ini disia-siakan,”imbuhnya. 

Sementara itu, dari tinjauan lokasi beberapa hari lalu didapati bahwa, selain lokasi yang merupakan rawa yang selalu tergenang, terdapat pula mata air besar yang terus mengeluarkan air sepanjang tahun di sekitar tempar rencana pembangunan embung tersebut. 

”Sangat disayangkan bila ini tidak dikelola dengan baik, karena fungsi embung tidak hanya untuk penampung air namun juga memiliki fungsi sebagai konservasi perairan dan juga lingkungan di sekitarnya,”pungkas Erdi Setiawan. (sla/gus)

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers