SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 30 Agustus 2017 09:18
Legislator Ini Minta Tertibkan ASN Keluyuran
Anggota Komisi III DPRD Kotim Sutik

SAMPIT-Anggota Komisi III  DPRD Kotim Sutik mengaku masih kerap melihat adanya Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Kotim, yang keluyuran saat jam kerja.Apakah itu statusnya ASN atau tenaga honor  dirinya belum memastikan. Namun kerap ditemukannya di pasar, hingga di warung  pinggir jalan, sehingga harus ada penertiban.

Politikus Partai Gerindra Kotim itu mendesak agar adanya penertiban ASN yang berkeliaran di saat jam kerja. Menurut Sutik, hal ini setidaknya membuktikan ketegasan dari Pemkab Kotim melalui Satpol PP untuk menjaring ASN yang tidak tertib.

”Satpol PP punya peran dan tugas untuk menertibkan para  ASN yang tidak ada di tempat saat jam kerja. Hal ini memang harus dilakukan untuk perbaikan kinerja Pemkab Kotim,” tegasnya.

Sutik menilai, belakangan ini Satpol PP Kotim mulai jarang  menertibkan  ASN yang sedang kalayapan di saat jam kerja. Menurutnya, oknum ASN yang sering keluyuran tidak hanya dari satu instansi, tetapi dari sejumlah instansi teknis , hingga ada juga yang bertugas sebagai guru.

Ditegaskannya, jam kerja bagi ASN hendaknya dimaksimalkan dengan aktivitas di kantor, terutama yang bertugas melayani masyarakat. Ditambahkannya, dengan adanya tunjangana daerah yang tinggi, harus bisa  diimbangi dengan kinerja ASN  yang maksimal.

”Kalau jam kerja saja di luar, lalu kapan kerja di kantornya. Hal ini kan jadi pertanyaan. Tetapi saya  yakin, bupati Kotim akan segera menertibkan  ASN yang dianggap lalai dan abai terhadap tugasnya,”pungkas Sutik.(ang/gus)


BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers