SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 19 September 2017 10:33
SMP di Kotawaringin Lama Ini Kekurangan WC
RUSAK: Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 Kolam Jumrani memperlihatkan septi tank yang rusak.(RINDUWAN/ RADAR PANGKALAN HUN)

KOTAWARINGIN LAMA –Pihak SMPN 1 Kotawaringin Lama (Kolam) secara swadaya memprogramkan pembangunan tambahan water closet (WC). Hal itu mengingat dua bangunan WC yang ada dikhawatirkan tidak mengakomodir jumlah  murid di sekolah tersebut cukup banyak, yakni 82 orang laki-laki  dan  85 perempuan.

Program ini mendapatkan respon dari petugas Puskesmas Kolam, Julkifnidin yang mengatakan dua buah WC itu tidak layak dengan rasio jumlah murid di sekolah tersebut. Menurutnya rasio WC sehat, untuk laki-laki satu WC maksimal 40 orang dan untuk perempuan maksimal 25 orang. Sehingga SMPN 1 Kolam membutuhkan enam buah WC, dua buah untuk laki-laki dan empat buah untuk perempuan.

”Semoga program penambahan WC di SMPN 1 Kolam mendapat respon yang positif dari semua pihak,  termasuk dinas terkait guna mendukung program Indonesia sehat 2020,” harapnya, Senin (18/9).

Persoalan WC di sekolah ini bukan hanya terjadi di SMPN 1 Kolam saja,  tetapi dialami hampir seluruh sekolah yang ada di ibu kota Kecamatan Kolam. Di SMAN 1 Kolam yang memiliki siswa laki-laki 117 orang dan perempuan 156 orang, ternyata hanya memiliki dua buah WC.

Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 Kolam Jumrani mengakui,  WC yang ada tidak memenuhi standar kesehatan, sehingga mereka menambah satu WC lagi milik guru dan itu pun belum mencukupi.

“Disamping itu septik tanknya juga sudah jebol dan persoalan ini sudah kita laporkan ke Kepala Dinas Pendidikan Provinsi. Dan persoalan ini juga disampaikan ke anggota DPRD Provinsi, agar di masukan dalam program rehab dan membangun WC baru,” pungkasnya.

Dan dari pantauan Radar Pangkalan Bun,  kekurangan WC juga terjadi di SDN 1 Kotawaringin Hilir. Dengan jumlah murid pria 58 orang dan wanita 51 orang, sekolah ini hanya memiliki 1 WC saja, karena tiga unit WC lainnya rusak. Kemudian di SDN 2 Kotawaringin Hilir hanya ada dua WC murid untuk 69 orang murid laki-laki dan 96 murid perempuan. Selanjutnya di SDN 1 Kotawaringin Hulu yang memiliki peserta didik 113 orang pria dan 84 orang wanita,  hanya ada dua WC.

Sementara itu di dua sekolah, yakni SMKN 1 Kolam  dan MTs Najmul Huda Kolam rasio murid dan WC yang ada memenuhi standar WC sehat. SMKN 1 Kolam memiliki delapan buah WC untuk 122 orang putra dan 100 orang  putri. Dan di MTS Najmul Huda Kolam, putra 29 orang satu WC dan Putri 37 orang ada dua unit WC. (gst/gus)


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers