SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 21 September 2017 09:25
Perkawinan Usia Anak di Gumas Harus Jadi Perhatian
Anggota DPRD Gumas Riantoe

KUALA KURUN – Tingginya perkawinan usia anak di Kabupaten Gunung Mas (Gumas) menjadi salah satu pemicu tingginya angka anak yang bertubuh pendek dan sangat pendek (stanting). Hal tersebut mendapat perhatian serius dari kalangan DPRD Gumas.

”Hal seperti ini tidak bisa kita biarkan terus menerus. Harus menjadi perhatian serius semua pemangku kepentingan, sehingga mampu menurunkan angka perkawinan usia anak,” kata anggota DPRD Gumas Riantoe, Rabu (20/9).

Menurut dia, terjadinya perkawinan usia anak sangat tidak baik dan merugikan bagi anak tersebut. Masa depan mereka akan suram. Untuk itu, diperlukan upaya pencegahan mengurangi perkawinan tersebut.

”Upaya pencegahannya bukan hanya tanggung jawab pemerintah semata, tetapi juga orangtua, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat,” katanya.

Politikus Partai Nasdem ini menuturkan, yang perlu dilakukan untuk pencegahan, salah satunya dengan memberikan pemahaman kepada anak agar jangan melakukan pergaulan bebas yang membuat suram masa depan.

”Tanggung jawab kita semua untuk mengurangi angka perkawinan usia anak, harus bersinergi dan saling bahu membahu,” tegasnya.

Agar pernikahan usia anak tidak semakin meningkat, lanjutnya, harus ditanamkan nilai-nilai pendidikan, agama, dan budaya, baik di sekolah maupun di rumah. Harapannya, ketika beranjak dewasa, mereka memiliki pemahaman yang baik dan terhindar dari pergaulan negatif.

”Kita juga mengajak  orangtua melarang anak mereka melakukan perkawinan usia anak. Dikhawatirkan akibat perkawinan tersebut, akan mewariskan kemiskinan, tingginya angka kematian ibu dan anak, kekerasan dalam rumah tangga, perceraian, serta pengangguran,” tandasnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers