SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Minggu, 12 November 2017 15:03
RSUD Dr Murjani Tingkatkan Kesadaran Cuci Tangan
PENGHARGAAN: Direktur RSUD dr Murjani Sampit menyerahkan penghargaan kepada peserta rangkaian Hari Kesehatan Nasional ke-53.(ist)

SAMPIT - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit, berupaya meningkatkan kesadaran mencuci tangan bagi petugas kesehatan dan pasien, dan pengunjung. Upaya ini pun dirangkai dengan sejumlah lomba menarik.

Kabid Penunjang RSUD dr Murjani Sampit, sekaligus Ketua Panitia Pelaksana, Muchsin mengatakan, kegiatan tersebut, diselenggarakan guna meningkatkan kesadaran petugas kesehatan, pasien maupun pengunjung dalam mencuci tangan.

”Kami berharap, kegiatan ini dapat bermanfaat bagi petugas, pasien dan pengunjung untuk meminimalkan angka kejadiaan penyakit menular yang ditularkan selama dalam proses pelayanan kesehatan di Rumah Sakit," katanya, Sabtu (11/11).

Kegiatan ini juga dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke-53.  RSUD dr Murjani Sampit menggelar lomba Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) antarruangan.

Kegiatan tersebut dilaksanakan 6 November hingga 1 November 2017, di halaman Ruang Cempaka RSUD dr Murjani Sampit. Sementara, berbagai lomba yang diselenggarakan antara lain; hand hygiene dance Competition, yel-yel PPI, kuis PPI, kebersihan ruangan, duta hand hygiene dan enyuluhan PPI serta lomba kreasi dan inovasi Sampah.

Dalam lomba tersebut juga diberikan penghargaan untuk kategori; the best costume hand hygiene, the best costume yel yel, kebersihan ruangan terfavorit,dan peserta lomba terfavorit.

Direktur RSUD dr Murjani Sampit,  Denny Muda Perdana, juga memberikan kenang-kenangan kepada 10 orang pegawai yang sudah purnatugas, sebagai ucapan terimakasih atas pengabdiannya selama bertugas di rumah sakit tipe B tesebut.

Denny menyampaikan bahwa acara ini adalah upaya untuk mendukung sosialisasi program dalam upaya untuk meraih akreditasi yang paripurna, yang mana RSUD dr Murjani sudah pernah meraih akreditasi tersebut.

”Untuk tahun 2018 kita berharap untuk meraih akreditasi yang paripurna,” imbuhnya.(oes)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers