SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 09 Februari 2018 17:21
Tanaman Pangan Belum Digarap
Ketua Komisi II DPRD Kotim, Rudianur.

SAMPIT – Ketua Komisi II DPRD Kotim Rudianur mendorong agar masyarakat diarahkan mengembangkan tanaman pangan. Selain mencukupi kebutuhan sehari-hari, tanaman itu juga memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi.

”Tanaman selain padi, seperti jagung, kedelai, kacang hijau, dan jenis lainnya sangat berpotensi dikembangkan di Kotim. Kami berharap Dinas Pertanian bisa menggarapnya," kata Sarjono.

Selama ini, kata politikus Golkar tersebut, masyarakat masih berpikir pola lama, yakni untuk mencukupi kebutuhan itu selalu mengandalkan pasokan dari luar daerah. ”Kotim ini untuk mencukupi kebutuhan lokal tidak mampu. Tanaman pangan selama ini mengandalkan pasokan dari Jawa. Ini yang aneh, punya lahan luas dan potensial, tapi tidak bisa dikembangkan agar lebih produktif,” kata dia.  

Menurut Rudianur, lahan untuk bercocok tanam di Kotim sangat luas dan cukup tersedia jika hanya untuk pengembangan pertanian. ”Lahan kering masih sangat luas. Bahkan, selama ini belum digarap maksimal, terutama lahan pertanian di wilayah utara Kotim," katanya.

Selama ini, lanjut Rudianur, pemerintah daerah perhatiannya terfokus pada pengembangan tanaman padi, sementara jenis tanaman pangan lainnya terabaikan. Dengan adanya pengembangan jenis tanaman pangan selain padi, diharapkan lahan kering juga tergarap dengan baik dan tidak dibiarkan terlantar.

Selain itu, juga bisa menyuplai untuk kebutuhan lokal. Nilai kebutuhan untuk tanaman pangan seperti cabai, jagung, tomat, dan sayuran sangat tinggi. Padahal, jika dikembangkan dengan maksimal, sektor itu bisa membawa kesejahteraan kepada warga itu sendiri.

”Selama ini terlalu fokus dengan satu sektor dalam masa yang cukup lama, sedangkan untuk tanaman lainnya tidak ikut dikembangkan. Padahal, punya nilai ekonomis yang bisa mencukupi kebutuhan rumah tangga,” kata dia. (ang/ign)


BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers