SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 14 Maret 2018 16:53
Lima Pemuda Diciduk saat Pesta Miras
BERSIHKAN : Para remaja yang diciduk tengah berpesta miras, diberikan pembinaan dengan membersihkan selokan yang terletak di Halaman Mapolsek Tewah, Selasa (13/3) pagi.(POLSEK TEWAH FOR RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Bukannya menimba ilmu selagi masih muda, lima remaja dan seorang janda malah pesta miras jenis anding di Pelabuhan Tewah, tepatnya Jalan Hentak, Kelurahan Tewah, Kecamatan Tewah, Senin (12/3) pukul 21.00 WIB. Akibat ulahnya, mereka diciduk oleh anggota kepolisian.

”Mereka kita ciduk ketika sedang asyik bersama-sama menenggak miras, dengan memanfaatkan kondisi pelabuhan yang saat itu minim penerangan,” ucap Kapolsek Tewah Ipda Priyo Mulyono, Selasa (13/3) siang.

Lima remaja yang mayoritas peserta didik Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) ini ditangkap ketika anggota Polsek Tewah tengah patroli. Mereka beserta barang bukti (barbuk) tiga bungkus plastik miras jenis anding pun langsung diamankan ke Mapolsek Tewah.

”Mereka kita berikan pengarahan dan pembinaan, agar tidak mengulangi perbuatannya di kemudian hari,” tuturnya.

Sebagai bentuk pembinaan, lanjut dia, mereka pun diberikan hukuman dengan membersihkan lingkungan Mapolsek Tewah, yakni mencabut rumput yang ada di pekarangan, dan membersihkan selokan.

”Apa yang kita lakukan ini sebagai bentuk pembinaan kepada remaja yang terjaring kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (K2YD) di wilayah hukum Polsek Tewah,” ujarnya. (arm/yit)


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers