SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 16 Maret 2018 10:28
Pengurus LPTQ Kecamatan Harus Maksimal Bina Kafilah
SUKSES: Pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Kotim ke-49 di Kecamatan Cempaga berjalan sukses dan lancar hingga malam penutupan, Rabu (14/3) malam.(DESI WULANDARI/RADAR SAMPIT)

SAMPITLembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meminta pengurus LPTQ kecamatan memaksimalkan pembinaan kafilah dari tingkat kecamatan. Sebab, setiap kecamatan memiliki potensi meraih juara di tingkat kabupaten.

Ketua Umum LPTQ Kotim Halikinnor mengatakan, keseriusan setiap pengurus LPTQ kecamatan melakukan pembinaan kafilah ke depannya akan terlihat dari partisipasi mereka dari setiap cabang lomba yang diikuti. Terlebih pada pelaksanaan tahun ini, masih ada kecamatan yang tidak bisa mengikuti seluruh cabang perlombaan.

”Ke depannya saya harapkan kecamatan mengirimkan perwakilan kafilahnya untuk mengikuti seluruh cabang lomba, sehingga potensi untuk kabupaten memiliki kafilah berkualitas yang akan dibawa ke provinsi juga lebih banyak lagi,” ujar Halikin, Rabu (14/3) malam saat penutupan MTQ ke-49 di Kecamatan Cempaga.

Apalagi, lanjut Halikin, rentang waktu persiapan MTQ tingkat kabupaten menuju pelaksanaan tingkat provinsi tidak panjang, sehingga diharapkan setiap kafilah yang menjadi perwakilan kecamatan sudah benar-benar dibina semaksimal mungkin.

”Seperti halnya saat ini, kurang dari satu bulan persiapan untuk menuju  MTQ tingkat provinsi, sehingga waktu untuk membina di kabupaten tidak ada waktu. Karena itu, upaya pembinaan dari tingkat kecamatan harus dilakukan maksimal,” ujarnya.

Pelaksanaan MTQ tingkat provinsi tahun ini dilaksanakan di Kabupaten Pulang Pisau. Pembukaannya akan dilaksanakan 14 April, sehingga persiapan sudah harus segera dilakukan. Terlebih tahun ini Kotim ditargetkan harus mampu meraih juara umum. (dc/ign)


BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers