SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 16 Maret 2018 15:03
Sejumlah Tokoh Kumpul di Istana Kuning
KOMPAK : Para tokoh agama, dan tokoh dari berbagai etnis di Kobar, menjalin silaturahmi dan dan turut menjaga kondusifitas daerah, Kamis (15/3) kemarin.(SYAMSUDIN/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Sejumlah tokoh masyarakat dari berbagai suku di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) yang tergabung dalam Forum Pembauran Kebangsaan (FPK), kemarin menggelar pertemuan di Istana Kuning.  Tidak hanya itu, para tokoh agama yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kobar juga ada dalam pertemuan tersebut. Tujuan pertemuan ini adalah untuk silaturahmi serta sebagai upaya menjaga kondusifitas daerah. 

Ketua FPK Kobar, Pangeran Muasdjidinsyah mengatakan pertemuan tersebut adalah pertemuan rutin yang banyak manfaat dan faedahnya. Hal ini juga sekaligus  dalam rangka membantu program pemerintah menangkal hal-hal yang arahnya negatif seperti perselisihan  antar etnis mau pun agama. 

 "Harapan kita melalui kegiatan seperti ini daerah kita selalu terjaga kondusifitasnya. Karena yang hadir ini adalah masing-masing koordinator para tokoh dari masing-masing etnis, kemudian juga para tokoh agama yang ada di Kobar,"tuturnya. 

Dilanjutkannya, melalui kegiatan ini juga bahwa menunjukkan FPK Kobar bukan hanya sekedar nama. Karena keberadaannya juga memiliki peran sangat strategis. 

Ketua FKUB Kobar, Abdul Kadir saat ditemui usai acara juga menimpali pernyataan ketua FPK Kobar, bahwa kegiatan tersebut sebagai sarana meningkatkan kerukunan umat beragama dan pertemuan seperti ini rutin laksanakan bersama FPK Kobar, dengan harapan Kobar benar-benar dalam kondisi aman dan kondusif. 

Kepala Badan Kesatuan  Bangsa Politik (Kesbangpol) Kobar, Mudelan mengatakan kegiatan ini juga sebagai langkah menjalankan sesuai visi misi Bupati Kobar yakni meningkatkan kerukunan baik umat beragama antar suku atau etnis.  

"Ini dalam rangka menjaga dan memelihara kerukunan. Modal dasar pembangunan daerah yang utama adalah kondusifitas, maka melalui kegiatan ini harapan kita Kobar tetap aman dan damai,"imbuhnya. 

Menurut Mudelan, banyak isu-isu strategis yang dibahas yang muaranya adalah terkait kedamaian dan ketentraman masyarakat. Karena  banyak tokoh yang  nantinya bisa secara berantai menyampaikan ke masyarakatnya. Dalam kewaspadaan terhadap isu dan upaya pecah belah persatuan,  Bakesbangpol Kobar juga telah membentuk sejumlah forum seperti forum kewaspadaan dini yang didalamnya terdapat sejumlah intelejen baik dari kepolisian, kejaksaan , TNI. Saat ini secara umum ia menilai Kobar relatif kondusif dan aman. 

"Yang jelas ini adalah pertemuan rutin para tokoh, kebetulan hari ini juga bertepatan hari ulang tahun ke 70 pangeran Muasdjidinsyah, makanya digelar di Istana Kuning," kata Mudelan. 

Tidak jauh berbeda,  pesan juga disampaikan  mantan wakil bupati Kobar sekaligus sesepuh di lingkungan birokrasi Kobar yaitu H Sukirman. Ia menyampaikan bahwa dalam menghadapi era globalisasi sekarang ini harus membangun jati diri sebagai bangsa. Caranya kata Sukirman, kembali kepada landasan nilai dasar yang menjadi pedoman kehidupan bersama masyarakat yakni nilai-nilai Pancasila. 

 "Soal Pilkada misalnya, itu adalah sebuah demokrasi namun harapan kita demokrasi yang berlandaskan ketuhanan, dilandasi kemanusiaan yang adil dan beradab dan juga harus dilandasi nilai persatuan,"pungkasnya. (sam/gus)

 

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers