SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 09 April 2018 08:48
Kobar Kampanyekan Program Bulan Bersih Sampah
Kepala DLH Kobar Bambang Djatmiko

PANGKALAN BUN-Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Barat mengampanyekan bulan bersih sampah. Gerakan ini mengajak masyarakat agar lebih peduli dan lingkungan bebas dari sampah.

Kepala DLH Kobar Bambang Djatmiko mengatakan, permasalahan sampah memang belum terselesaikan secara tuntas. Hal

"Tantangan terberat bagi DLH adalah membuat masyarakat peduli dengan sampah. Baik itu sampah rumah tangga ataupun sampah lainnya," Kata Bambang Djatmiko, Jumat (6/4)

Untuk mengatasi persoalan sampah memang tidak bisa diserahkan sepenuhnya kepada DLH. Harus ada kepedulian dari masyarakat terhadap sampah khususnya dari kalangan rumah tangga. Upaya meningkatkan kepedulian warga terhadap sampah, DLH juga terus melakukan upaya sosialisaai ke tingkat RT-RT di Pangkalan Bun dan Kumai. 

"Upaya sosialisasi kita jalankan. Kemudian untuk membuat gerakan secara nyata peduli terhadap sampah melalui program bulan bersih sampah," Katanya.

Program ini digencarkan dengan melibatkan masyarakat, relawan, pramuka, dan komunitas di Kobar. Mereka terjun melakukan aksi bersih-bersih memungut sampah.

Dalam satu kawasan, bersih-bersih dilakukan rutin sampai empat kali untuk memastikan tidak ada lagi sampah. Sehingga dalam satu bulan fokus membersihkan satu tempat. 

"Misalnya fokus kita bantaran Sungai Arut, dalam satu bulan kita fokus membersihkan bantaran sungai saja. Setelah bersih baru pindah," jelasnya.

Program ini juga membuat masyarakat sadar terhadap kebersihan lingkungan sehingga kawasan permukiman padat penduduk juga lebih bersih. 

"Kuncinya adanya kepedulian sampah. Soal pengangkutan sampah, bisa dikerjasamakan. Sistemnya bisa bayar satu bulan Rp 15 ribu dan persoalan sampah menjadi teratasi," jelasnya.

Sedangkan DLH tidak bisa diam begitu saja. Penyediaan tempat sampah juga harus disediakan supaya tidak berhamburan. (rin/yit)

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers