SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 07 Juni 2018 10:15
Jalan Simpang Fitri Diportal Warga

Pemda Belum Bayar Ganti Rugi

PASANG PORTAL: Palang kayu menutupi akses Simpang Fitri. Portal dipasang warga karena Pemda belum bayar ganti rugi.(RIA M.ANGGREANI/RADAR SAMPIT)

NANGA BULIK – Satu ruas jalan yang baru dibuka dua tahun lalu di Simpang Fitri, beberapa hari terakhir ini kembali dipasang portal oleh salah seorang warga.

Seminggu sebelumnya hanya berupa palang kayu dan kawat saja,  namun dua hari terakhir muncul tulisan yang mencolok.  ‘Maaf jalan ini ditutup, soalnya belum dibayar Pemda’.

Kemarin (6/6), Camat Bulik Syaifudin Zuhri meninjau lokasi jalan yang ditutup oknum warga tersebut. Namun, hingga berita ini diturunkan belum diketahui siapa pelaku yang memportal. 

"Saya baru tahu kalau jalan ini diportal,  karena memang tidak ada masyarakat yang komplain," ujar Syaifudin Zuhri, yang akrab disapa Iput. 

Ia sendiri belum mengetahui pokok permasalahannya. Namun, menurutnya pemortalan jalan tersebut belum berpengaruh terhadap kepentingan masyarakat umum, sebab jalannya masih buntu dan belum operasional. Penggunanya juga hanya pemilik kebun di jalan tersebut.

Terpisah, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lamandau, Ir Ray Paskan membenarkan bahwa jalan tersebut memang belum diganti rugi sepenuhnya oleh pemerintah daerah.  Sebab kondisi keuangan pemerintah daerah saat ini sedang belum memungkinkan untuk menganggarkannya. 

"Sebelumnya memang ada beberapa pemiluk lahan yang sudah di DP sebagain, ada juga yang belum. Nah, kita belum tahu siapa yang memortal," ungkap Ray Paskan. 

Namun sesuai ketentuan menurutnya ganti rugi lahan untuk kepentingan pembangunan pemerintah harus melalui konsultan penilai harga tanah independen atau konsultan  appraisal asset dan melibatkan BPN. 

"Kita belum tahu kapan bisa membayarkan ganti rugi lahan, karena masih melihat kondisi keuangan pemda, pemerintah juga belum siap untuk membayar seluruhnya, kemungkinan secara bertahap," ucapnya. 

Ia berharap agar masyarakat pemilik tanah yang terkena pembukaan jalan baru tersebut bisa lebih bersabar, sambil melengkapi persyaratan administrasi. Apalagi sampai saat ini jalannya juga belum operasional untuk masyarakat umum, karena jalannya baru dibuka. Penggunanya juga adalah masyarakat yang memiliki lahan kebun di kanan kiri jalan yang baru dibuka tersebut. 

 "Program kami memang membuka sejumlah ruas jalan baru di dalam kota Nanga Bulik,  sebelum kota ini sangat padat, sehingga sudah ada ruang untuk jalan agar jalan dalam kota tertata dengan baik. Dengan dibuka jalan-jalan baru, keuntungan bagi masyarakat, aset tanahnya akan lebih mahal," tandasnya. (mex/fm)


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers