SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN
Kamis, 16 Agustus 2018 11:25
USTP Group Bantu Bangun Garasi Polres Sukamara
USTP Group Bantu Bangun Garasi Polres Sukamara (IST/RADAR SAMPIT)

SUKAMARA - PT Harapan Hibrida Kalbar-Sungai Bila Estate (HHK-SBE), PT Graha Cakra Mulia (GCM) dan PT Sumber Mahardhika Graha (SMG) di bawah naungan Union Sampoerna Triputra Persada (USTP) Group memberikan bantuan hibah bangunan garasi atau tempat parkir ke Kepolisian Resor (Polres) Sukamara, Kamis (26/7). Hal itu disampaikan General Manager PT HHK-SBE, Pelita Peranginangin, di kantornya pada Sabtu (11/8) lalu.

"Kami memberikan bantuan hibah bangunan garasi, tempat parkir kendaraan, karena tempat itu digunakan untuk parkir mobil water canon, bus polisi, dan mobil operasional Polres Sukamara," kata dia.

Ia melanjutkan, bangunan ini akan melindungi kendaraan-kendaraan tersebut dari panas dan hujan. Sebab, kendaraan itu juga digunakan untuk kepentingan umum. Seperti bus polisi, tidak hanya digunakan untuk kegiatan kepolisian, namun kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan.

"Bangunan garasi tersebut panjangnya 18 meter, lebar 980 meter, tinggi tiang 5,20 meter dan tinggi total dengan atapnya 7,57 meter. Untuk lantainya cor beton, pondasi cor beton, kolom/balok (tiang) cor beton, dan rangkanya dari kayu," terang dia.

Dihubungi terpisah, perwakilan manajemen USTP Group Suhardi berharap, dengan adanya bantuan hibah ini bisa terjalin hubungan yang baik antara perusahaan dengan pihak kepolisian, khususnya Polres Sukamara.

"Semoga bantuan hibah bangunan tempat parkir ini bisa menjaga aset negara, yaitu berupa kendaraan ini, sehingga bisa lebih awet," kata dia.  

Kapolres Sukamara AKBP Andiyatna mengucapkan banyak terima kasih atas adanya bantuan hibah berupa bangunan tempat parkir kendaraan tersebut. Pihaknya berharap, sinergi antara Polri dengan investor yang ada di Kabupaten Sukamara bisa terus berlanjut. 

"Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan hibah ini. Semoga bisa terus bersinergi dan terjalin komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dengan investor yang ada di Kabupaten Sukamara ini," kata Kapolres. (sam/gza/adv)

 


BACA JUGA


Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers