SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 26 November 2018 08:44
Kotim Terus Kembangkan Industri Rumah Tangga

Manfaatkan Potensi Desa

PEMBINAAN : Peserta bimbingan teknis produksi rumah tangga di Kecamatan Teluk Sampit ketika berfoto bersama Kadis Koperasi dan UKM Kotim, dan jajarannya, baru-baru tadi.(ISTIMEWA)

SAMPIT— Masyarakat di pedesaan diharapkan mampu secara mandiri untuk mengelola industri rumah tangga. Terlebih di beberapa kecamatan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), banyak desa cukup memiliki potensi yang dapat dikembangkan. Seperti halnya di Kecamatan Teluk Sampit, banyak potensi perikanan yang dapat menjadi olahan industri rumah tangga.

 Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kotim,  Kartina Purba menjelaskan, upaya pembinaan yang dilakukan pihaknya agar masyarakat lebih mandiri dan dapat menjadi penghasilan. Sehingga dapat menakan angka pengangguran di desa, terlebih dengan potensi desa yang melimpah sehingga dapat dimanfaatkan untuk olahan.

“Ikan di Teluk Sampit cukup melimpah, dapat diolah menjadi kuliner yang berbentuk krupuk, stik, atau olahan yang lain. Sehingga memiliki nilai jual lebih tinggi lagi, dan dapat menjadi usaha,” paparnya, akhir pekan tadi.

Menurutnya hal itu juga dapat meningkatkan perekonomian,  namun tinggal bagaimana cara mengelolanya saja, yakni lebih kreatif dan inovatif. Tujuannya agar memiliki daya tarik dan dibeli pihak lain, mengingat di Kotim saat ini sudah memiliki rumah kemasan Jelawat, yang bisa membantu mengemas produk olahan rumah tangga.

 “Dengan adanya pelatihan ini diharapkan akan lebih banyak lagi masyarakat yang dengan mandiri ingin menjadi wirausaha kuliner industri rumah tangga,” tandas Kartina.

Tujuan dilaksanakannya Bimtek tersebut,  untuk meningkatkan pengetahuan dan keteremapilan pelaku UKM tentang wirausaha. Hal ini dalam rangka mendorong peningkatan kapasitas usaha guna meningkatkan ekonomi masyarakat. Dalam Bimtek tersebut juga dilakukan pelatihan pembuatan camilan, untuk memberikan inspirasi kepada masyarakat yang ingin memulai usaha baru dan menginovasikan produknya. (dc/gus/soc)

       


BACA JUGA

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…

Senin, 25 Maret 2024 12:00

Pemerintah Desa Diharapkan Turut Mengembangkan Pariwisata

KUALA PEMBUANG- Sektor Pariwisata di Kabupaten Seruyan masih menjadi salash…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers