SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 12 Desember 2018 17:52
Kejaksaan di Kalteng Sudah Selamatkan Miliaran Rupiah dari Koruptor

Kotim Paling Tinggi Kasus Korupsi

TOLAK KORUPSI: Kepala Kejaksaan Tinggi Kalteng Adi Sutanto saat memberikan imbauan dan pembangian striker kepada masyarakat terkait antikorupsi.(DODI/ RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA – Kejaksaan Tinggi Kalteng dan Kejari di seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Tengah berhasil menyelamatkan uang negara sebesar Rp 15.404.385.078 dari koruptor sepanjang tahun ini. Selain itu, ada 10 perkara yang tengah diselidiki di Kejati dan 35 perkara di kejari.

”Kami sudah selamatkan uang negara sekitar Rp 15 miliar lebih, mengeksekusi 45 orang dalam kasus korupsi,” kata Kepala Kejaksaan Tinggi Kalteng, Adi Sutanto, Senin (10/12).

Adi menuturkan, pihaknya tak hanya penindakan, tapi juga melakukan pencegahan. Sosialisasi dilakukan dengan sasaran pelajar dan masyarakat dengan menanamkan sejak dini agar memahami semangat antikorupsi.

”Kami lebih baik pencegahan dari pada penindakan. Untuk memberikan efek jera, kami juga memaksimalkan pengembalian keuangan negara dalam rangka penindakan tindak pidana korupsi,” katanya.

Sementara itu,  Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejaksaan Tinggi Kalteng Adi Santoso mengatakan, Kotim paling banyak terjadi korupsi yang ditangani kejaksaan. Namun, secara keseluruhan, tindak pidana korupsi terjadi seluruh wilayah di Kalteng.

”Paling banyak korupsi di Kotim. Modus dalam hal pelaksana ada kendala dan perjanjian tidak sesuai kontrak. SDA juga rawan dikorupsi,” tutur Adi.

Dia menambahkan, tidak menutup kemungkinan potensi korupsi di Kalteng masih besar. Di sisi lain, kejaksaan melakukan penegakan hukum dengan berorentasi pada pencegahan dan penyelamantan keuangan negara, yakni melalui TP4D.

”Dari dinas bisa meminta bantuan kejaksaan untuk pendampingan. Tujuanya agar tidak korupsi,” pungkasnya. (daq/ign)

 

 


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers