SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 27 Desember 2018 21:10
Tenang..!!! Bulog Pastikan Stok Beras Aman
Beras Bulog saat tiba di Pelabuhan Sampit. (DOK. USAY/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA–Kepala Bulog Divisi Regional (Divre) Kalimantan Tengah (Kalteng) Faisal memastikan stok beras aman hingga lima bulan ke depan. Saat ini stok mencapai 8.500 ton. Beras ini digunakan sebagai cadangan beras pemerintah (CBP), penyaluran bantuan sosial, dan operasi pasar guna mengantisipasi gejolak harga.

“Dengan rata-rata penyaluran 1.200 ton, kita perhitungkan mampu bertahan sampai enam bulan ke depan. Kami pastikan tidak akan ada gejolak harga beras,” katanya, Rabu (26/12)

Kepastian tidak adanya gejolak harga terhadap beras tersebut juga diperkuat dengan data dari pusat pangan strategis. Bahkan di sejumlah wilayah seperti Palangka Raya, komoditas berasnya justru mengalami deflasi. Hal ini tentu pertanda baik, karena di saat permintaan masyarakat meningkat, harga beras masih terkendali.

“Kalau dibilang aman, pastilah. Yang kita perhatikan itu soal penyalurannya, supaya nanti bisa tercover semua  dan tidak memengaruhi stok,” ucapnya.

Selain beras, daging beku juga dipastikan dalam keadaan aman dengan stok sekitar 36 ton, yang mampu bertahan hingga tiga bulan ke depan. Daging beku yang nantinya disalurkan dan dijual melalui rumah pangan kita (RPK) yang tersebar di seluruh Kalteng tersebut, dipastikan mampu memenuhi permintaan masyarakat yang akan meningkat saat tahun baru nanti.

Ia mengakui, keberadaan daging beku ini sudah mulai diminati masyarakat, khususnya untuk konsumsi rumah makan. Mulai dari daging kerbau, sapi, dan ayam, sudah memperlihatkan tanda-tanda peningkatan permintaan masyarakat.

“Memang masyarakat punya pilihan, antara yang beku dan yang tidak. Namun secara keseluruhan sudah ada peningkatan permintaan. Dan untuk stok tidak masalah, ini sudah ada penambahan dan mampu mencukupi permintaan masyarakat,” pungkasnya. (sho/yit)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 22:17

Dishub Diminta Tambah Traffic Light

<p><strong>PALANGKA RAYA</strong> &ndash; DPRD Kota Palangka Raya menilai sejauh…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers