SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 13 Maret 2019 16:13
Tragis..!!! Bawa Bayi, Pasutri Tewas Terlindas
ILUSTRASI.(RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Dua nyawa melayang di ruas Jalan Jenderal Sudirman kilometer 6,  Sampit, Selasa (12/3) pukul 15.00 WIB. Pasangan suami istri Agusman (35) dan Susanti (28) tewas setelah dilindas truk. Sementara anaknya yang masih berusia 1 tahun, Paris, selamat.

Menurut informasi yang dihimpun di lapangan, Agus beserta istri dan anaknya mengendarai sepeda motor KH 4787 LN di Jalan Sudirman dari arah Sampit. Sesampai di Jalan Sudirman kilometer 6, simpang tiga jalan alam salju, dump truk yang di depannya berhenti mendadak.

Karena jarak sudah terlalu dekat, pengendara sepeda motor menabrak pada bagian kanan dump truk. Akibatnya, Agusman, Susanti dan Paris terpental ke sebelah kanan jalan.

Dari arah berlawanan, datang truk CPO. Truk langsung melindas pasangan suami istri itu. Sementara sang anak selamat.

”Agus dan istrinya meninggal di lokasi kejadian. Sedangkan anaknya selamat,” ungkap Rojadi selaku teman korban di ruang Jenazah RSUD dr Murjani Sampit.

Rojadi menyebutkan, Agus mengalami luka berat pada bagian perutnya. Sedangkan Santi mengalami luka berat pada bagian kepala.

”Yang parahnya itu si Agus, isi perut keluar dan mengeluarkan banyak darah,” bebernya.

Sementara kedua kendaraan yang terlibat laka lantas yakni dump truk dan truk CPO melarikan diri. Hingga saat ini masih dalam tahap pengejaran kepolisian.

”Saya pun tidak tahu seperti apa anak yang masih belita itu bisa sampai selamat. Namun kedua korban ini tidak memiliki keluarga di sini (Kalimantan-red) karena pendatang dari pulau Jawa,” terangnya.

Kasatlantas Polres Kotim AKP Yudha Setiawa mengatakan, faktor utama penyebab dari laka lantas tersebut karena kurang hati-hatinya pengemudi dump truk yang berhenti secara mendadak, dan pengendara sepeda motor yang tidak menjaga jarak dengan kendaraan di depannya. (sir/yit)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 22:17

Dishub Diminta Tambah Traffic Light

<p><strong>PALANGKA RAYA</strong> &ndash; DPRD Kota Palangka Raya menilai sejauh…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers