SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 29 April 2019 10:24
Pemkab Kobar Bidik Kewajiban Zakat ASN dan PBS

Untuk Percepatan Pembangunan Daerah

PENYALURAN ZAKAT: Bupati Kobar Hj Nurhidayah saat menyerahkan bantuan kepada masyarajat dari dana yang dikelola Baznas Kobar. (DOK.RINDUWAN /RADAR PANGKALAN BUN )

PANGKALAN BUN - Pemerintahan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) berencana akan menggandeng Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kotawaringin Barat untuk meningkatkan zakat di Kobar. Pemkab Kobar membidik zakat dari Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Perusahaan Besar Swasta (PBS)  

Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengatakan, berkaca dari pengalamannya beserta rombongan saat melaksanakan kegiatan kaji banding di Kota Padang beberapa lalu, dan melihat pembangunan yang cukup maju. Setelah diketahui ternyata kemajuan pembangunan di bidang infrastruktur, pendidikan, bahkan kesehatan tidak hanya dibiayai melalui APBD saja tapi juga peran dari Baznas.  

“Tidak heran jika Baznas di Padang, merupakan yang terbaik tingkat nasional. Karena mereka bisa menyerap secara maksimal dana sekaligus mengelolanya untuk pembangunan daerah,” ujar Bupati Kobar Hj Nurhidayah.  

Bupati meneruskan, yang paling mengejutkan adalah Baznas diketahui mengelola anggaran yang cukup besar, lebih besar dari dana Pendapatan Asli Daerah karena memang program mereka tepat sasaran. 

 Hal tersebut berhasil dilakukan karena para pengusaha di wilayah itu diberikan kesempatan untuk menyerahkan bantuan dananya agar dikelola dan disalurkan oleh Baznas, dan yang paling ditekankan adalah para ASN.  

“Hal-hal yang baik dan potensi seperti inilah yang harus kita contoh, dalam waktu dekat kita akan bahas masalah ini bersama Baznas Kobar, bagaimana regulasinya dan apa saja yang harus dilakukan untuk menerapkan sistem tersebut di Kobar untuk pembangunan daerah,” jelasnya.  

Bupati mencontohkan, termasuk  pembangunan salah satu drainase di Kota Padang justru dianggarkan melalaui dana yang dikelola oleh Baznas, termasuk juga bidang pendidikan untuk sekolah tingkat TK dan SD digratiskan, termasuk juga dari bidang kesehatan dibiayai oleh Baznas.  

“Kalau memang baik dan berdampak positif kenapa tidak kita terapkan, kita ingin juga menerapkan hal ini di daerah kita kedepannya,” imbuhnya.  

Ditambahkannya, karena Baznas di daerah lain sudah berhasil mengelola dana dari uang iuran, maupun zakat, infaq, sedekah, terutama dari ASN dengan perhitungan penghasilan para pegawai yang disesuaikan kewajibannya untuk membayar zakat yang kemudian dana itulah yang dikelola oleh Baznas. 

Bupati menghimbau semua ASN baik yang beragama muslim ataupun yang beragama non muslim, untuk mengikuti kewajiban. Tidak ada perbedaan agama, suku, maupun golongan, semua sama bertujuan untuk kemajuan pembangunan daerah.  

“Dan melalaui dana dari Baznas ini sangat penting, dimana dana benar-benar tepat sasaran untuk kepentingan dan menyentuh langsung kepada masyarakat, daro pada kita menyalurkan dana yang belum tentu tepat serta sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat,” pungkasnya. (rin/sla) 

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers