SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 01 Mei 2019 07:30
Rakhman Unggul di Sukamara, Warga Ingin Sering Dikunjungi
SUARA TERBANYAK : H. Muhammad Rakhman, bersama Juni warga Sukamara. Calon anggota DPD RI ini mendapat suara terbanyak di wilayah Kabupaten Sukamara.(IST/RADAR PANGKALAN BUN)

SUKAMARA – Calon Anggota Legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI H. Muhammad mendapat suara terbanyak dibandingkan caleg lainnya. Hal itu berdasarkan penghitungan suara dan juga pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten  Sukamara.

Di Bumi Gawi Barinjam ini Rakhman meraih 6.823 suara sedangkan urutan di selanjutnya adalah Teras Narang dengan 5.405 suara, sementara Hj Yustina Ismiati 4.085 suara. 

Melihat raihan suara tersebut, masyarakat Sukamara menaruh harapan besar kepada H.Rakhman agar tetap berkomitmen untuk selalu turun ke lapangan terutama daerah Sukamara yang notabene masih harus mensejajarkan diri dengan kabupaten lain yang lebih maju. 

“Harapan kita pak H.Rakhman jika terpilih sering-sering berkunjung ke wilayah Kalteng khususnya ke wilayah kami di Sukamara ini, supaya bisa menyerap aspirasi dan memperjuangkannya ke tingkat pusat,” harap Juni, salah satu tokoh masyarakat Sukamara, kepada media ini, Selasa (30/4). 

Masyarakat mengaku bangga jika ada putra daerah yang berhasil duduk di kursi legislatif pusat apalagi jika mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat Kalteng. Sosok H Rakhman menurut Juni orangnya masih muda dan sangat familiar dikalangan masyarakat maka tidak mustahil jika ia dipercaya kembali oleh masyarakat. 

“Kami bangga sebagai masyarakat Kalimantan Tengah punya wakil yang duduk di DPD RI. Apalagi Rakhman juga putra asli Kalimantan Tengah yang masih muda dan masih enerjik. Harapan kami apabila terpilih kembali, bangunlah Kalimantan Tengah dan Sukamara pada khususnya untuk menjadi daerah yang lebih maju lagi,” harap Juni. 

Menurutnya, Kalimantan Tengah secara umum masih butuh anggaran besar terutama dalam pembangunan infrastruktur. Maka dengan adanya wakil rakyat dari Kalimantan Tengah setidaknya pembangunan semakin banyak. Selain infrastruktur, bidang pertanian juga harus menjadi sorotan. (sam/soc/sla)

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers