SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 02 Agustus 2021 13:03
HORORRR...!!! Dihantam Dua Mobil, PNS Langsung Tewas

Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) merenggut nyawa terjadi di Jalan Tjilik Riwut kilometer 5, Kelurahan Kasongan Lama, Kecamatan  Katingan Hilir,Sabtu (31/7) sekitar pukul 18.00 WIB,.

Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah melalui Kasatlantas AKP Christian Maruli Tua Siregar membenarkan kejadian laka lantas tersebut.

Dipaparkannya, korban Yunani Hamdi (61) seorang PNS dan warga Jalan Revolusi Kelurahan Kasongan Lama. Usai ditabrak mengalami luka pada bagian kepala belakang, luka lebam pada paha kaki sebelah kiri, luka lecet pada bagian dada sebelah kanan. Akibat kecelakaan tersebut mengakibatkan korban meninggal dunia di tempat.

Ia menjelaskan kronologis kejadian, yakni saat korban berangkat dari rumah menuju masjid Al-Gufron hendak melaksanakan shalat Isya dengan berjalan kaki. Pada saat menyeberang tiba-tiba dari arah Sampit datang satu unit mobil Honda CRV warna putih mutiara menabrak korban hingga terpental kearah jalur sebelah.

”Kemudian pada saat yang bersamaan melaju mobil Suzuki Escudo V6 warna grey metalik dan menyambar korban, mengenai kaca samping kanan dan kaca bagian depan mobil pecah. Akibatnya korban mengalami luka-luka parah dan meninggal dunia (MD) di tempat,” papar Christian.

Menurutnya, pengemudi CRV merupakan warga Desa Banama Kecamayan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas. Sedangkan, pengemudi Escudo merupakan warga Desa Anjir seberang, Kecamatan Anjir Pasar Kabupaten Barito Kuala.

”Saat ini kasus tengah ditangani Satuan Lalu Lintas Polres Katingan, untuk barang bukti berupa roda empat sudah diamankan. Pengendara mobil Honda CRV Nas (18) dan mobil Suzuki Escudo AR (47) masih dalam pemeriksaan, ” terang Christian. 

Pada saat kejadian, diketahui cuaca cerah dengan kondisi jalan cukup bagus arus lalu lintas ramai. Korban meninggal langsung dibawa ke Rumah Sakit Mas Amsyar Kasongan.

”Diduga (pengendara) kurang hati-hati sehingga menabrak penyeberang jalan yang datang dari bahu jalan hendak menuju masjid,” tandas Chistian. (sos/gus)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers