SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 20 September 2016 12:42
Stttt!!! Dewan Curigai Aktivitas PBS di Luar HGU
CEK LAHAN: Sejumlah anggota DPRD Kotim ketika berada di salah satu areal PBS sawit yang bersengketa dengan warga, beberapa waktu lalu.(DOK. RADAR SAMPIT)

SAMPIT-Sekretaris Komisi I DPRD Kotim Syahbana mencurigai dan menduga adanya operasional perusahaan besar swasta (PBS) sawit tidak sesuai izin Hak Guna Usaha (HGU).

Menurutnya, akibat penggarapan lahan di luar izin HGU  itu, lahan masyarakat yang menjadi korban, sehingga sering menimbulkan konflik.

“Dugaan kami banyak yang tidak sesuai dengan izin dari Pemkab lahan yang digarap. Buktinya dari sekian konflik lahan terjadi itu yang disoalkan ternyata lahan yang di luar HGU. Makanya ini harus dituntaskan penyelesaiannya,”tegasnya kepada Radar Sampit kemarin.

Selain itu menurut Syahbana, Pemkab Kotim harus bertindak tegas terhadap penjarahan lahan  dan pelanggaran tersebut. Sebab jika tidak, masyarakat dan daerah akan semakin dirugikan.  “Jika mau serius menyelesaikan permasalahan ini, maka pemerintah daerah harus mengukur ulang semua lahan milik perusahaan sawit yang telah diberikan izin,” imbuhnya.

Syahbana juga mengatakan, kuat dugaan jika dilakukan pengukuran ulang terhadap lahan milik perusahaan sawit yang ada di daerah ini, bisa dipastikan luasannya akan lebih banyak dari jumlah yang saat ini terdata secara kasar.

Kemudian lanjutnya, pemerintah daerah bisa mengambil alih lahan yang telah digarap perusahaan dan terbukti di luar izin HGU. Lahan perusahaan sawit diluar HGU tersebut menurut Syahbana, bisa saja dikelola oleh pemerintah daerah  atau pun koperasi desa di sekitar lokasi perkebunan swasta yang bersangkutan.(ang/gus)

 


BACA JUGA

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…

Senin, 25 Maret 2024 12:00

Pemerintah Desa Diharapkan Turut Mengembangkan Pariwisata

KUALA PEMBUANG- Sektor Pariwisata di Kabupaten Seruyan masih menjadi salash…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers