SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 16 Januari 2017 15:34
Warga Sungai Bakung Serahkan Tujuh Senjata Rakitan ke TNI
PENYERAHAN: Anggota TNI AD Kodim 1014/PBN menerima penyerahan tujuh senjata rakitan dari masyarakat Kabupaten Sukamara.(KODIM 1014/PBN FOR RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN – Koramil 1014-09/Sukamara mengamankan tujuh senjata rakitan yang diserahkan masyarakat wilayah Sungai Bakung, Kabupaten Sukamara, Kamis (12/1) lalu. Kepemilikan senjata di masyarakat dinilai rawan digunakan untuk aksi kejahatan. Senjata kemudian diserahkan ke Kodim 1014/PBN.

”Ini merupakan hasil operasi teritorial kita akan musnahkan, karena cukup berbahaya apabila digunakan untuk kriminalitas, apalagi sebentar lagi di kabupaten ada kegiatan pilkada. Kita harus menciptakan kondisi keamanan yang stabil," kata Dandim 1014/PBN Letkol Inf Wisnu Kurniawan, Minggu (15/1).

Dandim menjelaskan, sekitar 3 orang anggota TNI AD Kodim 1014/PBN berangkat ke Sungai Bakung menggunakan speed boat selama 1 jam perjalanan untuk mengambil senjata rakitan itu. Pihaknya melakukan pendekatan secara persuasif dan mengamankan 7 senjata rakitan laras panjang dan 4 butir peluru timah.

”Mereka mau menyerahkan asalkan yang bersangkutan tidak diproses secara hukum. Senjata tersebut biasa digunakan mereka untuk berburu babi dan rusa," ujarnya.

Terkait peredaran bom babi di perkebunan sawit di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Wisnu menegaskan, sangat berbahaya dan akan berpengaruh terhadap keselamatan jiwa seseorang. Apalagi sudah ada bukti korban dari bom tersebut.

”Ini akan saya komunikasikan sebagai Forkompimda ke pemkab, termasuk dari Kepolisian untuk kita sosialisasikan," ujarnya.

Wisnu melanjutkan, pihaknya akan melakukan sosialisasi dan mengimbau masyarakat tak menggunakan bom tersebut. Masyarakat akan ditawarkan solusi lain yang bakal dibahas nantinya.

”Apabila sudah kita sosialisasikan dan masih ada hal seperti itu, tentunya dalam hal ini pihak Kepolisian akan mengambil tindakan hukum. Kita mendorong pemkan menyosialisasikan kepada masyarakat,” katanya. (jok/ign)


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers