SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Selasa, 14 Februari 2017 10:04
Tangkap Pengedar dan Bandar Sabu, Dewan: Polres Gumas JOSSS!!!
AKRAB: Anggota DPRD Kabupaten Gumas Pdt Rayanatie Djangkan saat berbincang dengan para remaja di Kecamatan Tewah, Minggu (12/2) sore.(FOTO : HUMAS DPRD/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Keberhasilan Kepolisian Resor (Polres) Gunung Mas (Gumas) yang menangkap 10 orang kurir, pengedar, bandar narkotika jenis sabu dan penjual obat-obatan jenis Zenith diapresiasi kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gumas.

Anggota Komisi II DPRD Gumas Pdt Rayanatie Djangkan mengatakan, pihaknya sangat memberikan apresiasi terhadap kinerja Polres Gumas atas kerja kerasnya yang menangkap pelaku peredaran narkoba dan obat terlarang tersebut. ”Kita sangat mengapresiasi kinerja dari Polres Gumas yang telah berhasil menangkap 10 tersangka itu,” ucapnya melalui pesan WhatApps kepada Radar Sampit, Senin (13/2) pagi.

Kedepan, lanjut dia, terhadap kurir, pengedar dan bandar sabu tersebut harus disapu bersih, sebab peredaran narkotika jenis sabu di Kabupaten bermotto Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini sudah termasuk kategori tinggi (Zona Merah).

”Jangan kita biarkan para kurir, pengedar dan bandar sabu tersebut merusak generasi-generasi kita, yang dapat mematikan,” tegas politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Disinggung terkait peran orang tua untuk mencegah peredaran narkotika menggerogoti anak-anak mereka, dia pun meminta kepada orang tua agar selalu mengawasi pergaulan anak-anak mereka. Khususnya saat berada di luar rumah, agar jangan membiarkan anak-anak keluar rumah tanpa tujuan yang jelas.

”Kita harapkan kepada anak-anak ini agar selalu menjauhi narkoba. Penting bagi mereka untuk selalu melakukan aktivitas positif, agar terhindar dari pergaulan bebas khususnya narkoba,” pungkas Rayanatie. (arm/gus)


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers