SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Selasa, 19 November 2019 17:19
Sembilan Pengedar Sabu Lintas Provinsi Dibekuk, Termasuk Oknum Polisi
DIAMANKAN : Sembilan pelaku peredaran narkotika lintas provinsi yang diciduk dari lima lokasi berbeda.(DODI RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA- Upaya aparat kepolisian memberangus peredaran narkotika di kota Palangka Raya terus dilakukan. Seperti diungkapkan Polresta Palangka Raya yang berhasil  meringkus sembilan pelaku peredaran narkoba lintas provinsi, dari lima lokasi berbeda. Barang bukti yang diamankan, 30 gram sabu, ponsel dan perlengkapan lainnya.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladar menyampaikan, satu diantara sembilan tersangka, merupakan oknum anggota kepolisian di jajaran Polda Kalteng berinisial BS, berpangkat Brigadir Polisi dan terakhir bertugas di SPN Tjilik Riwut.  Sementara delapan lainnya bernama Fito Ayoyi Dioh alias Fito, Bahriannor alias Amin,M Selamat Ependi alias Dodoy,Fahreza Akbar alias Reza. Kemudian Indra Wijaya Kusuma alias Indra, Herry Saputra alias Herry, Junaidi alias Ubew dan Cece Harjono alias Bapak Eva.

Mereka diamankan  di Jalan Menteng, Jalan PM Noor, Jalan Lintas Palangka-Bukit Rawi, Jalan Tjilik Riwut kilometer 25 dan Jalan Tumbang Talaken, Kecamatan Rakumpit. Sembilan tersangka ini juga diamankan bersama barang bukti dan sudah dilakukan tes urine dengan hasil positif pengguna barang haram tersebut.

”Diamankan sembilan tersangka dari enam laporan polisi, barbuknya 30 gram. Kita kenakan pasal 112 jo 114 UU RI Nomor 35 tahun 2009 ancaman 20 tahun. Mereka ini merupakan jaringan antar provinsi dan sabu dipasok dari Kalimantan Selatan,” ujarnya didampingi Kabag Ops AKP Hemat Siburian dan Kasat Narkoba AKP Yonald, Senin (18/1).

Jaladari juga mengatakan pihaknya masih terus melakukan penyelidikan dan pendalaman terkait jaringan peredaran gelap narkotika tersebut. Terlebih lanjutnya, salah satu pengguna narkoba tersebut merupakan oknum anggota Polri yang memang positif menggunakan narkoba.

”Peredaran narkoba di Palangka Raya sangat memperihatinkan, apalagi disebarkan ke kalangan pelajar dan mahasiswa. Maka itu saya yakinkan jajaran Polresta Palangka Raya akan memerangi narkoba hingga ke akar-akarnyaa. Saya pun janji akan menindak jika ada oknum yang terlibat, pokoknya tidak ada istilah pandang bulu,” tegas mantan Kabidkum Polda Kalteng ini.

Ditambahkan Jaladari , terkait keterlibatan oknum,  saat ini polisi juga masih mencari tahu dari mana sabu-sabu yang digunakan tersebut. Walau pun hanya sebagai pengguna saja, bukan sebagai kurir atau bandar besar narkoba. 

"Dalam penindakakn masalah narkotika ini,  kami tidak pernah pandang bulu. Apalagi itu anggota,  karena ini sudah perintah dari Kapolri dan Kapolda Kalteng," tegasnya.

Jaladari menambahkan,  pihaknya akan menekan peredaran narkoba yang selama ini marak di Kota Palangka Raya. Bahkan sejumlah tempat yang diduga jadi sarang narkoba atau tempat peredaran barang haram itu, akan terus dilakukan pemantauan. ”Intinya peredaran narkoba harus dibumihanguskan dan diberantas,” cetusnya,.

Sementara itu diakui Cece Harjono alias Bapak Eva, dirinya terpaksa terlibat jaringan peredaran gelap narkoba lantaran mudah mendapatkan uang. Ia pun sudah mengetahui risiko atas perbuatannya tersebut. ”Intinya karena faktor ekonomi dan ditangkap ini pun saya sudah tahu resikonya,” tandasnya sambil tersenyum.(daq/gus)

 

 


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers