SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 28 Februari 2020 10:14
Logistik Pilkades Mulai Dipersiapkan
KONFIRMASI: Kepala DPMD Kotim Hawianan, saat diwawancarai terkait persiapan pelaksanaan Pilkades, di halaman kantor DPMD Kotim, Kamis (27/2). (DESI WULANDARI/RADARSAMPIT)

SAMPIT - Tahapan persiapan Pelaksanaan Pemilhan Kepala Desa (Pilkades) serentak, terus dilakukan. Saat ini masuk tahapan persiapan logistik, untuk pelaksanaan Pilkades di 43 desa di 14 kecamatan.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Hawianan menjelaskan, pelaksanaan Pilkades digelar 14 Maret mendatang. Saat ini panitia kabupaten terus memantapkan persiapan logistik Pilkades.

"Logistik akan dikirim ke kecamatan tiga hari sebelum pelaksanaan, dan pihak kecamatan yang akan mendistribusikan ke desa, serta melakukan pengamanan," jelas Hawianan.

Untuk logistik tidak boleh terlalu lama di kecamatan dan desa. Guna mengurangi resiko keamanan, dan kejadian lainnya yang dapat mempengaruhi pelaksanaan Pilkades.

"Kalau terlalu lama di desa atau kecamatan kasian tim pengamanan, sehingga logistik dikirim tiga hari sebelum pelaksanaan," ujarnya.

Nantinya logistik untuk kecamatan yang jauh, sepertihalnya wilayah utara Kotim, akan dikirim lebih awal. Hal tersebut memperhitungkan kondisi geografis jalan, wilayah utara Kotim yang cukup sulit, terlebih kondisi musim penghujan saat ini.

"Terlebih di wilayah utara biasanya logistik tidak hanya melewati jalan darat saja, namun harus dilanjutkan menggunakan jalan sungai," terangnya.

Sesuai dengan aturan yang ada, calon kedes diperbolehkan berkampanye selama tiga hari sebelum masa tenang. Sementara itu, masa tenang sendiri memilik durasi tiga hari sebelum hari pelaksanaan Pilkades.

"Sempat ada usulan jika masa kampanye dilaksanakan sesuai jumlah calon kades. Ada desa yang memiliki lima calon kades, berarti pelaksanaan kampanyenya lima hari. Tapi sesuai aturan, masa kampanye hanya diberikan waktu selama tiha hari," tandas Hawianan. (dc)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 22:17

Dishub Diminta Tambah Traffic Light

<p><strong>PALANGKA RAYA</strong> &ndash; DPRD Kota Palangka Raya menilai sejauh…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers