PANGKALAN BUN- Mengingat pentingnya Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kesehatan, PT Irvan Prima Pratama ikut andil memberikan kontribusi dalam rangka penanganan dan pencegahan Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).
Pada Rabu (6/5) Direktur PT Irvan Prima Pratama Tengku Ismail, secara langsung menyerahkan secara simbolis APD, berikut masker dan hand sanitizer kepada pihak Rumah Sakit Sultan Imanuddin (RSSI) Pangkalan Bun. Penyerahan dilakukan di depan gedung Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan di terima oleh kepala ruangan IGD RSSI.
"Ini sebagai bentuk rasa empati kami, dan kami juga ingin ikut andil supaya pandemi Covid-19 ini bisa segera berlalu dan semua bisa kembali normal," tutur Direktur PT Irvan Prima Pratama Tengku Ismail kepada media ini.
Ia berharap bantuan APD tersebut bisa menambah stok bagi RSSI sehingga tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam memerangi Covid-19 bisa terlindungi.
Menurut Ismail, pihaknya merasa ingin ikut andil karena seyogyanya Covid 19 harus diperangi secara bersama-sama. Tanpa kekompakan maka pandemi ini akan sulit dilalui.
"Semoga bantuan ini bermanfaat dan harapan kami Covid 19 segera lenyap dari muka bumi supaya semua kembali normal,"tuturnya.
Sementara itu, Direktur RSSI dr Fachrudin melalui kepala IGD menyambut baik bantuan tersebut serta mengucapkan terimakasih. Menurutnya bantuan tersebut tentu sangat bermanfaat di tengah keterbatasan APD.
"Kami apresiasi kepada PT Irvan Prima Pratama yang telah peduli dengan memberikan bantuan APD, masker dan hand sanitizer ini sangat membantu kerja tenaga kesehatan dalam perang melawan Covid-19,"tuturnya. (sam/oes)