SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Minggu, 24 Mei 2020 22:16
Warga Bantaran Arut TewasTenggelam
TENGGELAM : Warga saat mengevakuasi jenazah korban ke daratan. Sementara ini belum diketahui pasti penyebab korban tenggelam. (SULISTYO/RADAR PANG KALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Jamias Karjani (24) warga RT 04, Kelurahan Raja, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) ditemukan meninggal dunia di dasar Sungai Arut, Minggu (24/5) pukul 19.15 WIB.

Korban yang sebelumnya terlihat berenang diderasnya arus sungai Arut tersebut, terlihat oleh anak-anak yang kebetulan saat itu juga sedang berenang di tempat yang sama dalam kondisi kepayahan, badannya timbul tenggelam sembari melambaikan tangan dan batuk - batuk. Korban tersebut sejatinya juga terlihat oleh pemancing, namun lantaran tidak berani mengambil risiko untuk menolong korban, akhirnya korban tidak muncul lagi dan tenggelam.

"Menurut keterangan tadi dari anak-anak dan pemancing begitu, lalu mereka memberitahu ke pak RT dan meneruskan ke saya, kemudian kita langsung hubungi BPBD, Polres dan Damkar," kata Lurah Raja, Rangga Lesmana di lokasi kejadian.

Mengetahui kabar tenggelamnya satu warga bantaran Sungai Arut tersebut, warga segera melakukan pencarian secara manual mengunakan getek dan pancing (rawai) namun hingga hampir 3 jam pencarian korban belum juga ditemukan. Untuk mempercepat upaya penemuan korban, BPBD, Damkar serta Kepolisian berkoordinasi dengan penyelam tradisional dengan menggunakan kompresor besar. Setelah kompresor berada di lokasi, kemudian penyelam tradisional mulai menceburkan diri, belum sampai 10 menit korban sudah ditemukan di dasar sungai, sekitar 5 meter dari bibir dermaga Damkar, atau ditempat korban pertama kali tenggelam pukul 19.10 WIB.

"Saya temukan korban berada di dasar sungai, rupanya tanah di dasar sungai bertingkat (trap) dan korban berada di dinding trap tersebut, kemudian saya tarik ke permukaan, tidak sampai 10 menit dua kali saya narik nafas ke permukaan," beber penyelam tradisional Anang G, sambil menggulung selang kompresor.Korban yang sudah muncul ke permukaan kemudian dinaikan ke atas getek dan di bawa ke tepi dermaga Damkar, kemudian di masukan ke kantong mayat untuk selanjutnya langsung disemayamkan ke rumah korban atas permintaan pihak keluarga.

Hingga saat ini belum diketahui penyebab korban sampai tenggelam dan ditemukan dalam kondisi meninggal di dasar sungai Arut.(tyo/sla)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers