SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 04 Maret 2022 12:56
Kobaran Api Ancam Permukiman, Warga Auto Panik..!!
DEKATI PERMUKIMAN: Damkar Kobar saat melakukan penanganan kebakaran lahan di Desa Batu Belaman, Kecamatan Kumai, Kamis (3/3). (ISTIMEWA/RADAR SAMPIT)

Warga Jalan Biduri Bulan, BTN Amarilis III, Desa Batu Belaman, Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat, dibuat panik dengan kobaran api yang muncul di lahan kosong. Kebakaran tersebut terjadi di dekat permukiman mereka, Kamis (3/3), pukul 12.25 WIB.

Cuaca panas dan embusan angin membuat api cepat merembet dan membakar vegetasi semak belukar kering serta pepohonan yang terdapat di hutan kawasan permukiman tersebut. Mendapati api semakin mendekat ke deretan rumah BTN, warga menghubungi pemadam kebakaran Kobar. Kasatpol PP dan Damkar Kobar Majerum Purni mengatakan, setelah mendapat laporan kebakaran lahan di dekat permukiman, Mako Damkar segera mengerahkan personel dan satu unit water suplai ke lokasi. ”Karena darurat dan warga panik, meminta damkar ke lokasi karena kebakaran dekat dengan permukiman,” ujarnya.

Kurang dari satu jam, api dapat dipadamkan dan dilakukan pembasahan guna mencegah munculnya apis susulan. Namun, penyebab kebakaran belum diketahui sumbernya. Warga setempat mengaku tidak mengetahuinya, karena mereka melihat api sudah membesar. ”Kurang lebih lahan yang terbakar mencapai setengah hektare, kita harapkan masyarakat lebih waspada dengan potensi kebakaran, karena cuaca cukup panas dalam beberapa hari ini,” imbaunya.

Terpisah, Kepala Stasiun Meteorologi (Stamet) Bandara Iskandar Pangkalan Bun Aqil Ikhsan menjelaskan, berdasarkan pantauan citra satelit, di Kobar tidak terdeteksi adanya titik panas. Padahal, sejak dalam beberapa hari terakhir terjadi karhutla di beberapa titik. ”Hal ini dikarenakan kemungkinan tertutup awan, sehingga titik panas tidak dapat terpantau oleh satelit dengan baik,” ungkapnya. Terlebih, lanjutnya, saat musim hujan banyak awan yang menutup wilayah Indonesia, sehingga titik panas di bawahnya tidak terdeteksi satelit.

Menurutnya, meskipun masih memasuki musim hujan, saat jeda hujan, kondisi berubah panas, sehingga tetap rawan terjadi karhutla. ”Suhu di Kotawaringin Barat berkisar antara 25 sampai 33 derajat celsius,” pungkasnya. (tyo/sla/ign)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 18 Desember 2025 12:45

Komitmen Membangun Generasi Unggul, Astra Agro Salurkan Beasiswa Astra Cerdas kepada 202 Siswa di Desa Binaan

PANGKALAN BUN — PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro)…

Kamis, 04 Desember 2025 08:50

Astra Agro Perkuat Komitmen Tingkatkan Kesehatan Masyarakat di Kotawaringin Barat Melalui Program Astra Sehat

 PANGKALAN BUN – PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro)…

Jumat, 28 November 2025 12:00

Enam Fraksi Sepakati Tiga Raperda Ditetapkan Jadi Perda

PANGKALAN BUN – Setelah melalui proses pembahasan yang cukup panjang,…

Rabu, 26 November 2025 10:05

Minta Pemkab Lebih Perhatikan Guru di Pelosok

PANGKALAN BUN – Memperingati Hari Guru Nasional 2025, Ketua Komisi…

Senin, 24 November 2025 09:47

Sinergi Membangun Kobar, DPRD Harapkan Kolaborasi Antarinstansi Makin Solid

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin, menekankan…

Rabu, 19 November 2025 12:59

DPRD Kobar Soroti Penurunan Voltase di Desa Melawen, Warga Keluhkan Kerusakan Peralatan Listrik

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyoroti persoalan…

Selasa, 18 November 2025 13:27

APBD Turun Rp300 Miliar, OPD Diminta Sesuaikan Program

PANGKALAN BUN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten…

Sabtu, 15 November 2025 10:05

Tiga Raperda Rampung Dibahas DPRD dan Pemkab Kobar

PANGKALAN BUN – Tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diajukan…

Rabu, 12 November 2025 12:43

Ketua DPRD Kobar Apresiasi Wajib Pajak Dukung Peningkatan PAD

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers