SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 26 November 2024 11:52
Jelang Pilkada, Pj Bupati Kobar Ingatkan Masyarakat untuk Jaga Stabilitas Keamanan Daerah

Demi Suksesnya Pilkada Serentak 2024

Pj Bupati Kobar, Budi Santosa dan Forkopimda memberikan ucapan selamat bertugas kepada personel yang mulai bergeser ke sejumlah titik pengamanan Pilkada.

PANGKALAN BUN – Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Budi Santosa menghadiri apel gelar pasukan dan pergeseran personel pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kobar, Senin (25/11/2024).

Dalam kegiatan ini, Budi menekankan pentingnya kelancaran seluruh tahapan Pilkada serta keselamatan dan kesehatan bagi personel yang bertugas di lapangan.  
Budi mengimbau masyarakat untuk terus menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

"Siapapun nanti yang menang atau terpilih, mari kita dukung bersama. Itulah bupati hasil Pilkada 2024," ujar Budi.

Ia juga menekankan bahwa stabilitas dan persatuan masyarakat Kobar menjadi prioritas utama, terlepas dari hasil pemilihan.  

Sementara, Kapolres Kobar, AKBP Yusfandi Usman yang turut hadir, menyatakan bahwa persiapan pengamanan Pilkada telah matang.

Sebanyak 90 personel dari Polda Kalimantan Tengah akan mendukung pengamanan di wilayah Kobar. Selain itu, seluruh personel Polres Kobar juga siap siaga untuk memastikan kelancaran proses Pilkada.  

Yusfandi menambahkan bahwa pihaknya mendapat dukungan dari berbagai elemen, termasuk TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kobar.

“Sinergitas antarinstansi menjadi kunci untuk menjaga keamanan dan kenyamanan selama berlangsungnya Pilkada,” ungkapnya.

Pasukan gabungan ini akan disebar di titik-titik strategis untuk mengantisipasi potensi gangguan.  

Pelaksanaan apel ini menjadi komitmen pemerintah daerah dan aparat keamanan dalam menjaga stabilitas wilayah menjelang dan selama proses Pilkada.

Dengan langkah pengamanan yang solid, diharapkan Pilkada 2024 di Kobar dapat berjalan aman, tertib, dan demokratis.  

Masyarakat juga diharapkan dapat turut mendukung keberhasilan Pilkada dengan tetap menjaga situasi kondusif.

Partisipasi aktif dalam Pemilu disertai sikap dewasa dalam menerima hasil akan menjadi landasan kuat bagi pembangunan Kotawaringin Barat ke depan. (sam/fm)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 26 November 2025 10:05

Minta Pemkab Lebih Perhatikan Guru di Pelosok

PANGKALAN BUN – Memperingati Hari Guru Nasional 2025, Ketua Komisi…

Senin, 24 November 2025 09:47

Sinergi Membangun Kobar, DPRD Harapkan Kolaborasi Antarinstansi Makin Solid

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin, menekankan…

Rabu, 19 November 2025 12:59

DPRD Kobar Soroti Penurunan Voltase di Desa Melawen, Warga Keluhkan Kerusakan Peralatan Listrik

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyoroti persoalan…

Selasa, 18 November 2025 13:27

APBD Turun Rp300 Miliar, OPD Diminta Sesuaikan Program

PANGKALAN BUN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten…

Sabtu, 15 November 2025 10:05

Tiga Raperda Rampung Dibahas DPRD dan Pemkab Kobar

PANGKALAN BUN – Tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diajukan…

Rabu, 12 November 2025 12:43

Ketua DPRD Kobar Apresiasi Wajib Pajak Dukung Peningkatan PAD

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers