SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 28 November 2024 10:57
Pastikan Tidak Ada Kendala di Lapangan, Pj Bupati Monitoring Pelaksanaan Pilkada di Kobar
Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Budi Santosa bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) monitoring pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di wilayah Kobar, Rabu (27/11/2024).

PANGKALAN BUN - Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Budi Santosa bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) monitoring pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di wilayah Kobar, Rabu (27/11/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan pemungutan suara berjalan lancar dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Budi Santosa bersama rombongan memulai kegiatan dari rumah jabatan Bupati yang selanjutnya mengunjungi sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di beberapa kecamatan.

Beberapa TPS yang dikunjungi diantaranya TPS 08 di Kelurahan Mendawai, TPS 02 di Desa Pasir Panjang hingga TPS 05 di Kecamatan Kumai.

Secara umum, Pj. Bupati menyampaikan bahwa pelaksanaan pemungutan suara di seluruh TPS yang dikunjungi berjalan dengan lancar, tanpa ada kendala berarti.

Proses pencoblosan berlangsung tertib, dan masyarakat yang datang untuk menyalurkan hak pilihnya terlihat antusias.

"Alhamdulillah, pelaksanaan Pilkada serentak kali ini di kabupaten Kotawaringin Barat berjalan dengan baik, saya mengapresiasi seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya Pilkada ini," ujar Budi Santosa usai meninjau salah satu TPS.

Dalam kesempatan tersebut, Budi Santosa juga mengingatkan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pilkada berlangsung.

Ia berharap agar pelaksanaan Pilkada serentak di Kobar dapat berlangsung dengan sukses, baik dari segi kelancaran, ketertiban, maupun partisipasi masyarakat.

“Yang terpenting adalah masyarakat bisa menyalurkan aspirasi mereka dengan baik, dan apapun hasilnya, kita harapkan masyarakat Kobar tetap rukun dan damai, pilihan politik boleh berbeda, namun semangat Bhineka Tunggal Ika harus tetap kita jaga,” tambah Budi Santosa.

Budi Santosa juga mengajak seluruh masyarakat Kobar untuk menjaga persatuan meskipun ada perbedaan dalam pilihan politik.

“Mari kita jaga kebersamaan dan kedamaian, serta hormati perbedaan, pilkada ini adalah bagian dari demokrasi yang harus kita jalani dengan bijaksana," imbaunya. (sam/fm)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 26 November 2025 10:05

Minta Pemkab Lebih Perhatikan Guru di Pelosok

PANGKALAN BUN – Memperingati Hari Guru Nasional 2025, Ketua Komisi…

Senin, 24 November 2025 09:47

Sinergi Membangun Kobar, DPRD Harapkan Kolaborasi Antarinstansi Makin Solid

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin, menekankan…

Rabu, 19 November 2025 12:59

DPRD Kobar Soroti Penurunan Voltase di Desa Melawen, Warga Keluhkan Kerusakan Peralatan Listrik

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyoroti persoalan…

Selasa, 18 November 2025 13:27

APBD Turun Rp300 Miliar, OPD Diminta Sesuaikan Program

PANGKALAN BUN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten…

Sabtu, 15 November 2025 10:05

Tiga Raperda Rampung Dibahas DPRD dan Pemkab Kobar

PANGKALAN BUN – Tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diajukan…

Rabu, 12 November 2025 12:43

Ketua DPRD Kobar Apresiasi Wajib Pajak Dukung Peningkatan PAD

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers