SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 17 Juli 2025 12:42
Bupati Kobar Silaturahmi ke Kemenhut

Bahas Pemanfaatan Hutan untuk Fasum dan Fasus

KUNJUNGAN: Bupati Kobar didampingi Asisten I Setda Kobar dan Kepala Dinas PUPR saat berkunjung ke Kemenhut RI.

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah melakukan silaturahmi ke Kementerian Kehutanan (Kemenhut) Republik Indonesia baru-baru ini.

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat komunikasi sekaligus membahas pemanfaatan kawasan hutan di wilayah Kobar guna mendukung pembangunan fasilitas umum (Fasum) dan fasilitas khusus (Fasus).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati menyampaikan sejumlah usulan kepada Kemenhut terkait optimalisasi kawasan hutan yang masih belum tergarap maksimal di daerahnya.

Menurutnya, terdapat beberapa titik kawasan hutan yang strategis dan dapat dimanfaatkan untuk pembangunan sarana publik, seperti jalan serta fasilitas pelayanan masyarakat lainnya.

“Silaturahmi ini tidak hanya sebagai bentuk komunikasi kelembagaan, tetapi juga sebagai langkah strategis dalam mengusulkan pemanfaatan kawasan hutan di Kobar agar bisa mendukung pembangunan daerah,” ujar Bupati Hj. Nurhidayah.

Ia menambahkan bahwa semua usulan tersebut tetap mengacu pada regulasi dan prinsip keberlanjutan lingkungan.

Bupati menegaskan bahwa pembangunan Fasum dan Fasus sangat penting dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama di wilayah yang berbatasan langsung dengan kawasan hutan.

Dengan adanya dukungan dari Kementerian Kehutanan, diharapkan ada percepatan dalam proses legalisasi dan pemanfaatan lahan yang dibutuhkan.

Lebih lanjut, Hj. Nurhidayah juga menjelaskan bahwa Pemkab Kobar berkomitmen untuk tetap menjaga kelestarian hutan meski dilakukan pemanfaatan untuk kepentingan publik.

“Kami akan tetap memprioritaskan aspek konservasi, dan setiap kegiatan akan didampingi oleh kajian lingkungan secara menyeluruh,” imbuhnya.

Silaturahmi ini pun disambut baik oleh pihak Kementerian Kehutanan. Kemenhut menyatakan akan mempelajari usulan yang disampaikan Pemkab Kobar dan memberikan pendampingan teknis terkait prosedur yang harus ditempuh.

“Dengan komunikasi yang harmonis antara daerah dan pusat, diharapkan pembangunan di kawasan hutan dapat berjalan seimbang antara kebutuhan masyarakat dan kelestarian lingkungan,” harapnya. (sam/fm)

loading...

BACA JUGA

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers