SAMPIT – Dua pelajar yang mengendarai sepeda motor jenis Yamaha Bison setelah pulang sekolah Senin (30/11) melewati Jalan HM Arsyad menabrak mobil yang hendak berbelok dari jalur yang sama. atas kejadian itu, satu pelajar mengalami luka sedangkan satu lainnya melarikan diri dan meninggalkan temannya.
Kejadian tersebut antara dua pengendara sepeda motor salah satunya dengan nopol KH 5732 LF yang dikendarai oleh seorang pelajar SMK Negeri 2 Sampit, sedangkan satu pelajar pengendara jenis motor melarikan diri.
Adi Recardo menjelaskan kronologis kecelakaan berawal ketika istrinya yang baru saja berulang tahun mengendarai sebuah mobil jenis Ford DK 944 LI keluar dari Jalan Teratai II dan kemudian hendak memutar arah dibelokan depan Jalan Teratai IV.
“Saat menyetir, mobil istri saya sudah menyalakan sein (reting), tiba-tiba pengendara sepeda motor datang. Pertama motor bison yang menabrak, kemudian karena jarak yang sudah terlalu dekat dari belakang datang motor bison lainnya dan menabrak mobil,” terang Adi, Selasa (1/12) tadi.
Dijelaskan Adi, dirinya ingin kejadian ini dapat diselesaikan baik-baik. Namun pengendara yang pertama menabarak itu malah melarikan diri, sedangkan temannya yang menabarak kedua mengalami luka-luka, namun tidak melarikan diri.
“Saya serahkan kepada pihak kepolisian. Dan satu kndaraan yang melarikan diri bisa ditemukan dan bisa ikut bertanggung jawab. Yang jelas saya ingin sama-bertanggung jawab di kepolisian. Awalnya saya mau dengan kekeluargaan saja, tapi malah melarikan diri. Saya tidak marah, kasian juga temannya yang mengendarai bison hitam mengalami cidera di punggungnya,” ucapnya. (mir)