SAMPIT- Jumlah penderita demam berdarah dengue (DBD) di Kotawaringin Timur, dari tahun ke tahun terus meningkat. Tahun 2015 tadi jumlah kasus DBD, sebanyak 296 kasus. Padahal 2014 lalu, hanya 174 kasus.
”Tapi tahun 2015 ini kita patut bersyukur tidak ada kematian akibat DBD. Ini kemajuan dalam kurun waktu 8 tahun terakhir,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kotim Faisal Novendra Cahyanto, Sabtu (9/1).
Faisal meminta masyarakat turut serta dalam menekan kasus DBD ini. Apalagi bulan Januari ini, diyakini sebagai puncak penyebaran DBD di daerah itu.
”Kita semua berharap peran serta masyarakat dalam pemberantasan sarang nyamuk. Sehingga tahun 2016 ini kasus turun, dan tidak ada kematian,” tandasnya.(oes)