SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 23 Oktober 2020 10:50
Korintiga Serahkan Jalan Konsorsium
Konsorsium : Direktur PT Korintiga Hutani Park Jong Myung (kanan) saat penyerahan pembangunan jalan saksikan Bupati Kobar Hj Nurhidayah di Desa Nanga Mua Kamis (22/10). (RINDUWAN/ RADAR PANGKALAN BUN )

PANGKALAN BUN - PT Korintiga Hutani merampungkan pembangunan jalan konsorsium tahap tiga. Hasil pembangunan ini secara simbolis  diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat di Desa Nanga Mua, Kecamatan Arut Utara, Kamis (22/19).

Direktur Korintiga Park Jong Myung mengatakan, selama ini PT Korintiga Hutani ikut aktif dalam membantu program pemerintah. Tidak hanya dalam kegiatan sosial saja tapi juga ikut andil dalam pembangunan infrastruktur jalan. 

"Pembangunan jalan konsorsium tahap satu PT Korintiga Hutani ikut melakukan pembangunan di sejumlah ruas jalan. Kemudian untuk tahap tiga juga mendapat jatah pembangunan jalan dari Kelurahan Pangkut ke Desa Nanga Mua," kata Park Jong Myung. 

Pembangunan akses jalan sepanjang 17 kilometer tersebut dibuka dan dilanjutkan dengan pengerasan. Akses jalan yang dibangun oleh PT Korintiga Hutani dapat dinikmati oleh masyarakat. 

"Pembangunan jalan yang kami lakukan ini sebagai tanggung jawab sosial dari perusahaan untuk masyarakat. Sehingga kami ikut membangun jalan dalam program konsorsium tahap tiga yang sudah diserahkan kepada Pemkab Kobar," ujarnya. 

Tidak hanya itu, setelah program konsorsium tahap tiga, PT Korintiga Hutani kembali mendapat jatah untuk penyelesaian pembangunan konsorsium tahap empat. Perusahaan mendapat jatah untuk pembangunan puluhan kilometer. 

"Kami mendukung program konsorsium dan menyanggupi untuk pembangunan jalan. Sehingga nantinya bisa memberi manfaat dan dinikmati banyak orang," bebernya.  

Sementara Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengapresiasi PT Korintiga Hutani yang selalu sedia membantu pemerintah program pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan. Terbukti sudah puluhan kilometer jalan dibangun oleh PT Korintiga Hutani. "Pembangunan jalan yang dilakukan oleh PT Korintiga Hutani sangat membantu masyarakat. Kami harap terus PT Korintiga bisa terus memberi kontribusi untuk banyak pihak," pungkasnya. (rin/sla) 

 

loading...

BACA JUGA

Kamis, 03 Juli 2025 16:36

Wajah Kota Ditata Rapi, UMKM Tetap Jadi Prioritas Bupati Kobar

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) terus berkomitmen…

Kamis, 03 Juli 2025 16:35

Pemkab Kobar Raih Penghargaan

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) kembali…

Kamis, 03 Juli 2025 16:33

Pemkab Perlu Segera Bahas Permasalahan BBM Subsidi

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Rabu, 02 Juli 2025 16:59

PUPR Gelar Pelatihan Pemasangan Rangka Atap Baja Ringan

PANGKALAN BUN – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)…

Rabu, 02 Juli 2025 16:58

Bupati Harapkan Sinergi Polri dan Pemda Terus Terjalin

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah, menghadiri…

Rabu, 02 Juli 2025 16:55

Fraksi Golkar Dukung Penutupan THM Last Wost di Pasir Panjang

PANGKALAN BUN– Ketua Fraksi Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)…

Selasa, 01 Juli 2025 15:36

Fraksi Golkar Dukung Penutupan THM Last Wolf di Pasir Panjang

PANGKALAN BUN – Ketua Fraksi Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Selasa, 01 Juli 2025 11:43

BPBD Kobar Terima Kunjungan Kedutaan Besar Inggris

PANGKALAN BUN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 01 Juli 2025 11:42

Tingkatkan Kepatuhan Masyarakat Bayar Pajak

PANGKALAN BUN – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kotawaringin Barat…

Selasa, 01 Juli 2025 11:39

DPRD Kobar Minta Eksekutif Optimalkan Pendapatan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers