KUALA PEMBUANG - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengatakan sektor pariwisata Seruyan harus terus berbenah. Salah satunya dengan meningkatkan pelayanan dan fasilitas untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung.
“Sejauh ini pengelolaan objek wisata seperti Pantai Sungai Bakau di Kecamatan Seruyan Hilir Timur sudah cukup baik. Hanya saja masih ada beberapa hal yang dinilai perlu ditambah fasilitas pendukungnya, salah satunya toilet umum,” katanya.
Menurutnya keluhan terkait fasilitas kebersihan diri itu dikeluhkan pengunjung saat peningkatan jumlah pengunjung dimasa libur lebaran beberapa bulan lalu.
"Ibarat kata momen seperti itu terjadi setahun sekali, tapi tetap saja pengunjung kita yang akan ke toilet entah itu untuk buang air dan lainnya menjadi kesulitan karena harus mengantre cukup lama,” katanya.
"Kenyamanan para pengunjung wisata juga memang harus kita perhatikan bersama. Terutama dari segi kebersihan, itu harus betul-betul diperhatikan," katanya. (hen/sla)