SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Sabtu, 06 Agustus 2022 12:24
Seruduk Pantat Truk, Pengendara R15 Tewas

Kasus kecelakaan di Jalan Ahmad Yani kembali terulang. Kali ini pemuda bernama Fajar Alim (22) tewas setelah motor yang dikendarainya menabrak dump truk saat melaju di Jalan Jenderal Ahmad Yani, kelurahan Baru, Rabu (3/8) malam.

Korban diduga mengendarai motor yamaha R15 dengan kecepatan tinggi dan akhirnya tak mampu mengendalikannya hingga terjadi kecelakaan.

Kasat Lantas Polres Kobar Iptu Bayu Caesaria mengatakan bahwa masyarakat harus berhati-hati dalam berkendara. Termasuk kecepatan kendaraan juga harus tetap dikontrol. 

Menurutnya setelah kejadian, korban sempat ditolong warga dan dilarikan ke RSSI Pangkalan Bun untuk mendapat pertolongan pertama.

“Setelah kejadian itu, korban sempat dilarikan ke rumah sakit. Korban sudah tidak sadarkan diri dan akhirnya meninggal setelah ditangani tim medis,” katanya, Kamis (4/8). 

Dijelaskannya bahwa kronologis kecelakaan tersebut berawal saat korban melaju dari arah Pangkalan Bun menuju arah Sampit. Dalam keterangan beberapa saksi, korban melaju cukup kencang.

“Selanjutnya korban menabrak bak belakang kendaraan roda enam jenis Mitsubishi dump truk warna merah benropol KH 8440 GE yang dikemudikan oleh Tarto yang berjalan di depannya,” jelasnya.

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka robek di bagian dahi. Meski sudah ditangani tim medis, korban akhirnya meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin Pangkalan Bun.

“Untuk kendaraan milik korban hingga saat ini masih diamankan di Satlantas Polres Kobar,” bebernya. (rin/sla) 

 

 
 

loading...

BACA JUGA

Jumat, 11 Juli 2025 17:46

Bupati Harapkan Satpol PP Disiplin Tegakkan Perda

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj. Nurhidayah bersama…

Jumat, 11 Juli 2025 17:45

Percantik Kota, Bupati Kobar Ajak PKL Diskusi

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj. Nurhidayah menegaskan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:43

Seluruh Fraksi Sepakati Enam Ranperda Jadi Perda

PANGKALAN BUN– Seluruh fraksi di DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)…

Kamis, 10 Juli 2025 17:14

Target Pemenuhan RTH 20 Persen Terealisasi Tahun Ini

PANGKALAN BUN– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)…

Kamis, 10 Juli 2025 17:14

Penerapan Program MBG Menunggu Verifikasi BGN

PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Suyanto menyampaikan…

Kamis, 10 Juli 2025 17:11

Jika Gagal, Dana Desa Taruhannya

PANGKALAN BUN - Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 09 Juli 2025 10:49

Yayasan Al Azhar Launching SPPG

PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Wabup Kobar) Suyanto…

Rabu, 09 Juli 2025 10:48

Festival Danau Limau Meriahkan HUT Desa Wisata Lalang

PANGKALAN BUN – Festival Danau Limau dengan tema “Mengangkat Kearifan…

Rabu, 09 Juli 2025 10:44

Eksekutif dan Legislatif Rampungkan Pembahasan Enam Ranperda

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) bersama DPRD…

Selasa, 08 Juli 2025 17:07

Kobar Matangkan Persiapan Tuan Rumah PEDA KTNA XIV

PANGKALAN BUN – Menjelang pelaksanaan Pekan Daerah (PEDA) Kontak Tani…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers