SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 22 Agustus 2023 13:40
WASPADA..!! Banyak Keliaran di Jalan, Sapi Malah yang Tabrak Kendaraan Lewat
Sejumlah sapi yang dikeluhkan masyarakat nampak di tepi jalan KM 06, Kelurahan Mendawai Seberang, Kecamatan Arsel, Kabupaten Kobar, Minggu (20/8/2023) (ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

arangan untuk melepasliarkan hewan peliharaan tidak digubris oleh peternak sapi. keberadaan sapi di Jalan Ahmad Shaleh Kilometer 06, Pangkalan Bun menuju Kecamatan Kotawaringin Lama, membahayakan pengguna jalan. Sapi dewasa tersebut berada di tepi jalan lantaran mencari makan rumput – rumput yang tumbuh subur di tepi jalan, pakan itu menjadi santapan sapi setiap harinya.

Keberadaan sapi-sapi itu membuat pengguna lalu lintas khawatir, karena sapi seringkali menyeberang jalan secara tiba-tiba dengan berombongan. Kecelakaan akibat keberadaan sapi sudah seringkali terjadi, baik di Mendawai Seberang maupun di Raja Seberang, bahkan ada korban yang meninggal dunia. Saat insiden terjadi, kendaraan roda dua maupun empat mengalami kerusakan parah. Sapi yang terlibat insiden juga ada yang mengalami patah tulang hingga mati di tempat. Warga Kotawaringin Lama yang kebetulan melintas, Irwani,  mengaku khawatir dengan keberadaan ternak tersebut, karena beberapa kasus kecelakaan  akibat bertabrakan dengan sapi.

“Pemerintah daerah sudah mengeluarkan surat edaran yang melarang pemilik ternak melepasliarkan sapinya di ruas jalan itu, karena berbahaya, lalu lintas terbilang padat dan kendaraan sering memacu dengan kecepatan tinggi, tapi masih ada ternak berkeliaran,” ujarnya, Minggu (20/8). Menurutnya, potensi laka lebih besar pada malam hari, mengingat di sepanjang jalan lintas Kotawaringin Lama sejauh ini minim penerangan. Keberadaan sapi tidak terpantau oleh pengendara roda dua dan empat yang melintas. Warga lainnya, Taher, berharap pemerintah daerah melalui Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan mengimbau pemilik ternak agar mengandangkan hewan peliharaannya. “Belajar dari kejadian sebelumnya, akibatnya fatal bagi pengendara roda dua, sapi kalau terkejut maka mereka yang menabrak, bukan kendaraan yang menabrak,” pungkasnya. (tyo/yit)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers