SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 28 November 2023 11:56
UMKM Terima Hibah Pengembangan Usaha
Penyerahan bantuan hibah pengembangan usaha mikro dengan orientasi peningkatan skala usaha menjadi usaha kecil pada Senin (27/11) di aula kantor Bupati Kobar.

PANGKALAN BUN - Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Kotawaringin Barat menyerahkan hibah pengembangan usaha mikro dengan orientasi peningkatan skala usaha menjadi usaha kecil. 

Penyerahan bantuan yang dilaksanakan di aula kantor Bupati Kobar tersebut dihadiri Plh Sekda Kobar Juni Gultom, Kepala Disperindagkop UKM Kobar Alfan Khusnaini, camat dan kepala SOPD, Senin (27/11).

Kepala Disperindagkop UKM Kobar Alfan Khusnaini menjelaskan, kegiatan ini dimaksudkan mengembangkan usaha mikro dengan orientasi peningkatan skala usaha menjadi usaha kecil. Dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan mampu meningkatkan kapasitas produksi usaha mikro dan meningkatkan kapasitas pemasaran produk usaha mikro. 

Adapun penerima hibah yang diberikan oleh Disperindagkop UKM Kobar yakni lima kelompok, yakni kelompok pelaku usaha permata di Desa Sungai Kapitan Kecamatan Kumai, kelompok pelaku usaha muda karya di Desa Teluk Bogam Kecamatan Kumai, kelompok pelaku usaha despot berkah Desa Riam Durian Kecamatan Kotawaringin Lama, kelompok pelaku usaha alun-alun Istana Kuning Kelurahan Raja Kecamatan Arut Selatan, dan kelompok pelaku usaha kopi kapitan lestari di Desa Sungai Kapitan, Kecamatan Kumai. 

Plh Sekda Kobar Juni Gultom mengatakan, hibah kepada pelaku UMKM ini sebagai komitmen pemerintah daerah dalam pengembangan usaha masyarakat. 

"Pemerintah Daerah Kobar komitmen untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, salah satunya adalah pengembangan usaha para pelaku UMKM. Kami berharap dengan adanya bantuan ini, pelaku UMKM bisa naik kelas, dengan demikian kesejahteraannya akan meningkat," ungkapnya. (sam/yit)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers