SAMPIT – Akses menuju Sirkuit Road Race Sahati, Jalan Sawit Raya, akan dilakukan pengaspalan oleh pemerintah daerah. Hal ini dikatakan langsung oleh Bupati Kotim Halikinnor saat meninjau sirkuit, Selasa (16/4).
"Jalan menuju masuk ke kawasan sirkuit akan kita aspal semua. Anak muda di Kotim banyak sekali yang hobi road race maupun grasstrack, sehingga ini menjadi perhatian kita," ujar Halikinnor.
Halikinnor meminta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kotim Wiyono dan Sekda Kotim Fajrurrahman menganggarkan untuk konsultan, agar sirkuit tersebut dirancang dengan benar.
"Yang pertama saya minta menganggarkan untuk konsultan, agar dirancang dengan benar. Agar nanti saat kita kerjakan sesuai dengan standar, supaya nanti bisa mengeksplor hobi anak muda kita," terangnya.
Saat meninjau Sirkuit Road Race Sahati yang memiliki area dengan luas 13,4 hektare dan panjang lintasan 1.275 meter itu, Halikinnor menyebut lintasan sudah diagregat, namun secara umum masih belum bisa dimanfaatkan.
"Bangunan yang ada, termasuk lintasan sudah diagregat tetapi masih belum bisa dimanfaatkan karena belum diaspal, hanya untuk motor cross yang bisa, sedangkan untuk road race kan harus aspal," tandasnya.
Halikinnor menambahkan, secara keseluruhan sudah ada bentuk dari pembangunan sirkuit tersebut. Halikinnor mendapat informasi dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) bahwa pembangunan sirkuit tersebut belum standar.
"Sehingga nanti kedepannya akan kita wujudkan sirkuit yang representatif, untuk menunjang hobi otomotif para pemuda yang ada di Kotim," tutupnya. (yn/yit)