SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 03 Mei 2024 11:56
Harapkan Kurikulum Merdeka Berdampak Terhadap Kualitas SDM di Kobar
HARDIKNAS: Sekda Kobar Rody Iskandar memberikan potongan tumpeng kepada guru senior pada peringatan Hardiknas di Pangkalan Bun, Kamis (2/5).

PANGKALAN BUN –Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Kabupaten Kotawaringin Barat dipusatkan di kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kotawaringin Barat, Kamis (2/5). Selain upacara juga ditampilkan beberapa kesenian siswa dan pameran hasil kreasi sejumlah sekolah di sejumlah stan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kobar Rody Iskandar mengatakan, momen Hardiknas kali ini, sesuai dengan kurikulum dan kebijakan nasional merdeka belajar, dapat dilihat pelaksanaan kegiatan di sejumlah sekolah termasuk pameran di stan. Itu semua  dampak adanya kurikulum merdeka.

"Anak-anak tidak lagi monoton diajari atau mengerjakan tugas belajar dari mata pelajaran, tetapi juga mengenal lingkungan dan pengembangan kreativitas dan bakat siswa. Kita lihat di stand pameran tadi, itu realisasi dari kurikulum merdeka, semoga hal itu akan membentuk karakter dan meningkatkan kualitas pendidikan kita," ungkap Rody Iskandar.

Ia juga menyampaikan bahwa bahwa dunia pendidikan di Indonesia telah dihadapkan pada berbagai tantangan yang mendorong untuk terus bertransformasi menuju perubahan yang lebih baik.

"Bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar, bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif tentang proses pembelajaran," ujar Rody Iskandar. 

Rody Iskandar mengaku  mulai merasakan perubahan terjadi di dunia pendidikan. “Wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia sedang kita bangun bersama melalui gerakan Merdeka Belajar," ungkap Rody Iskandar. 

Peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun ini menjadi momentum di Kobar untuk merenungkan pencapaian dan tantangan yang dihadapi, sekaligus membangkitkan semangat untuk terus berjuang memajukan dunia pendidikan. (sam/yit)

loading...

BACA JUGA

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers