SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 29 Mei 2024 12:11
Serapan Anggaran Ditarget 50 Persen
Rakoordal Triwulan I Pemkab Kotawaringin Barat di aula kantor Bappeda Litbang Kobar Selasa (28/5).

PANGKALAN BUN - Pemkab Kotawaringin Barat menggelar Rapat Koordinasi Pengendalian (Rakoordal) Perencanaan Pembangunan Triwulan I di aula  Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappeda Litbang) Kobar Selasa (28/5).

Kepala Bappeda Litbang Kobar Juni Gultom mengatakan, target realisasi penyerapan anggaran dan realisasi fisik pada bulan Juli-Agustus 2024 mencapai 50 persen. 

"Dari hasil Rakoordal ini sesuai permintaan pemerintah pusat, kita harus mencapai 40 persen untuk penyerapan anggaran dan realisasi fisik pada bulan Mei ini, namun kita baru mencapai sekitar 30 persen," kata Juni Gultom usai rapat.

Juni Gultom optimis bahwa target akan dapat dicapai dengan kerja keras dan kekompakan semua perangkat daerah di lingkup Pemkab Kobar.  

"Harapan kita bersama, dengan dukungan semua pihak, baik perangkat daerah maupun teman-teman dari pers, kinerja pemerintah daerah di Kotawaringin Barat bisa berkembang sesuai target. Setelah Rakoordal ini kita akan genjot realisasi penyerapan anggaran dan fisik," ungkapnya.

Ia juga menyebutkan bahwa arahan dari pemerintah pusat sangat jelas dalam hal  percepatan pertumbuhan ekonomi dan pembangunan secara luas dengan mengidentifikasi sumber daya alam sebagai bagian dari rencana ke depan. Dalam kondisi saat ini, Kotawaringin Barat masih berjuang untuk mencapai target penyerapan dan realisasi fisik yang ditetapkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Mendagri). (sam/yit)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:48

Pertama di Kalteng, Kobar Luncurkan Aplikasi E-Sakip

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) resmi…

Kamis, 17 April 2025 15:47

DisperindagkopUKM Kobar Awasi Produk BDKT

PANGKALAN BUN – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan…

Kamis, 17 April 2025 15:44

Komisi C DPRD Soroti Tambang di Kubu

PANGKALAN BUN– Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Rabu, 16 April 2025 16:22

Sekda Apresiasi DPRD Atas Persetujuan Dua Raperda jadi Perda

PANGKALAN BUN – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar),…

Rabu, 16 April 2025 16:22

Bupati Kobar Usulkan Peningkatan Fasilitas Bandara

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah menghadiri…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Enam Fraksi Sepakat Dua Raperda Dijadikan Perda

PANGKALAN BUN - Enam fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

Selasa, 15 April 2025 17:08

Wabup Hadiri Rakor Percepatan Penurunan Stunting se-Kalteng

PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Suyanto menghadiri…

Selasa, 15 April 2025 17:08

Bupati Hadiri Perayaan HUT ke-3 API DPC Kobar

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj. Nurhidayah menghadiri…

Selasa, 15 April 2025 17:07

Tahun Ini 30 Calon Haji Siap Berangkat

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara terus mendorong menambah kuota…

Selasa, 15 April 2025 17:06

Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar), menurunkan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers