SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 30 September 2024 10:58
Ajak Masyarakat Hindari Aktivitas Membakar Lahan
Teks: Wakil Ketua Sementara DPRD Provinsi Kalteng, Riska Agustina

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Sementara DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Riska Agustina, mengajak semua pihak untuk mengatasi bersama-sama masalah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), karena kolaborasi semua pihak sangat penting mencegah kejadian tersebut.

Menurutnya,  diperlukan kampanye edukasi yang lebih masif untuk mengubah pola pikir masyarakat agar tidak lagi beraktivitas membuka lahan dengan cara membakar. Tentu lanjutnya, peran dari pemerintah dan lembaga terkait sangat diharapkan untuk menyampaikan ajakan hingga sosialisasi aturan terkait larangan membakar lahan.

“Perlu ada kesadaran bersama bahwa membakar lahan bukan lah solusi yang bijak. Dampaknya bukan hanya bagi lingkungan, tetapi juga bagi diri kita sendiri. Edukasi dan penegakan hukum harus diperkuat untuk memastikan tidak ada lagi pembukaan lahan dengan cara dibakar,”imbuh Riska Agustina, kemarin.

Terkait larangan membakar lahan ini, ditegaskannya sudah ada payung hukum yang menjadi dasar penindakan. Oleh sebab itu, diharapkan penegakan hukum terhadap pelaku pembakaran hutan dan lahan agar dapat ditingkatkan.

“Yang pastikan sanksi yang tegas dapat menjadi salah satu solusi jangka panjang untuk mencegah kejadian serupa terulang setiap tahun,” tegasnya.

Politikus Partai Golkar ini menambahkan, beberapa waktu lalu kabut asap yang mulai menyelimuti sejumlah wilayah provinsi ini, sehingga semua pihak, baik pemerintah, masyarakat, maupun sektor swasta, bisa bekerja sama untuk menangani masalah ini.

Dirinya menekankan, bahwa kesigapan dan langkah pencegahan dini adalah kunci untuk meminimalisasi dampak buruk  kebakaran lahan yang lebih luas. Dengan demikian, kabut asap tidak lagi menjadi ancaman tahunan yang merusak kualitas hidup masyarakat Kalteng.

“Ini bukan hanya tugas pemerintah, tetapi juga tanggung jawab kita semua. Mari kita bergerak bersama untuk melindungi lingkungan dan masa depan kita dan mewujudkan Kalteng bebas asap,” pungkas Riska Agustina. (sho/gus)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 02 Oktober 2024 10:24

Program Pengentasan Kemiskinan Harus Tepat Sasaran

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Palangka Raya Wahid Yusuf, mendorong…

Rabu, 02 Oktober 2024 10:20

Hari Kesaktian Pancasila Momentum Memperkuat Persatuan dan Kesatuan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okki Maulana,…

Selasa, 01 Oktober 2024 11:00

Dorong Pembangunan Kembali Gereja dan SMP Kristen

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kota Palangka Raya Sigit Widodo…

Selasa, 01 Oktober 2024 10:41

Atasi Kesenjangan Kualitas Pendidikan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Siti Nafsiah,…

Senin, 30 September 2024 11:04

Tingkatkan SDM Generasi Muda dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Palangka Raya Yudhi Karlianto Manan,…

Senin, 30 September 2024 10:58

Ajak Masyarakat Hindari Aktivitas Membakar Lahan

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Sementara DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Sabtu, 28 September 2024 10:15

Ajak Semua Pihak Ciptakan Pilkada Damai

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Palangka Raya Noorkhalis Ridha, meminta…

Jumat, 27 September 2024 11:35

Bantuan UMKM Diharapkan Berkelanjutan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Palangka Raya, Nenie A Lambung,…

Jumat, 27 September 2024 11:26

Generasi Muda Berperan Lestarikan Budaya Lokal

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Okki Maulana…

Kamis, 26 September 2024 11:42

Apresiasi Sei Gohong Masuk 50 Desa Terbaik di Indonesia

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Palangka Raya Jati Asmoro, mengapresiasi…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers