SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 27 November 2024 09:28
Serap Aspirasi untuk Perkuat Sinergi, Pj Bupati Bergantian Kunjungi SOPD
PIMPIN APEL PAGI : Pj Bupati Kobar Budi Santosa saat memimpin apel pagi di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kobar. SYAMSUDIN/RADAR PANGKALAN BUN

PANGKALAN BUN Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Budi Santosa aktif mengunjungi sejumlah dinas di bawah kepemimpinannya untuk memimpin apel pagi secara bergiliran.

Kegiatan ini bertujuan memperkuat jalinan koordinasi dan silaturahmi antara pimpinan daerah dengan aparatur sipil negara (ASN) di berbagai instansi.

Kunjungan ini juga menjadi bagian dari upaya membangun sinergi yang solid guna meningkatkan kinerja pemerintahan.  

Sejauh ini, Budi Santosa telah mengunjungi beberapa dinas, termasuk Dinas Lingkungan Hidup, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana, serta Dinas Pemuda dan Olahraga.

Dalam kunjungannya, ia memimpin apel pagi sekaligus memberikan motivasi kepada para ASN agar terus semangat dalam menjalankan tugas mereka.  

"Setiap ada kesempatan, saya akan kunjungi masing-masing dinas untuk bersilaturahmi dan melihat secara langsung kondisi di lapangan," ujar Budi Santosa.

Ia menambahkan bahwa kunjungan ini juga menjadi sarana untuk mendengar langsung aspirasi serta permasalahan yang dihadapi oleh setiap dinas dalam menjalankan program kerja.  

Selain mempererat hubungan, langkah ini juga dinilai efektif untuk memastikan bahwa setiap instansi dapat bekerja maksimal sesuai dengan visi dan misi pemerintah daerah.

Dengan melihat langsung operasional di lapangan, Budi Santosa dapat memberikan arahan yang lebih spesifik dan solusi yang tepat terhadap berbagai tantangan yang dihadapi.  

Para ASN yang hadir dalam apel pagi menyambut baik inisiatif ini. Mereka merasa kunjungan langsung dari pemimpin daerah memberikan dorongan moral serta semangat baru untuk bekerja lebih optimal. 

Melalui pendekatan ini, Budi Santosa berharap seluruh dinas di Kabupaten Kotawaringin Barat dapat bersinergi lebih baik untuk melayani masyarakat.

Kami berkomitmen untuk terus memantau dan mendukung kinerja aparatur agar program-program pemerintah daerah dapat berjalan efektif dan memberikan manfaat nyata bagi Masyarakat,harapnya. (sam/fm)

 

loading...

BACA JUGA

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers