SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 12 Desember 2024 17:23
Dorong Peningkatan Kualitas SDM Pemuda
Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Yudhi Karlianto Manan.

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Palangka Raya Yudhi Karlianto Manan, mengingatkan pemerintah kota setempat agar tidak mengabaikan potensi yang dimiliki para generasi muda,  dalam berbagai bidang pembangunan daerah.

Pihaknya di DPRD pun mendorong pemerintah setempat untuk memberikan stimulus kepada generasi muda dengan merancang program-program jangka pendek. Khususnya  untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang mereka miliki.

“Saya tidak memungkiri kalau generasi muda memiliki potensi yang sangat besar dari segi jumlah kemampuan serta energi yang bisa membawa perubahan,” ujar Yudhi, baru-baru tadi.

Menurutnya, pemerintah perlu memberikan kesempatan dan dukungan kepada generasi muda untuk mengembangkan diri, yang tidak hanya melalui menyediakan akses pendidikan, namun perlu didukung dengan pelatihan yang berkualitas.

“Generasi muda tidak hanya dilihat dari latar belakang pendidikan yang mereka miliki. Namun aspek lain di luar itu, seperti kemampuan dan kecakapannya,” imbuh Yudhi.

Lebih jauh politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menilai, percepatan kematangan generasi muda berkaitan dengan kualitas dan memiliki dua syarat utama yaitu skill dan ilmu pengetahuan.

Maka dari itu dirinya juga mendorong pemerintah untuk merancang program-program jangka pendek untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia,  khususnya di kalangan muda. Tentunya dengan perhatian itu  generasi yang berkualitas dapat berkontribusi untuk mengisi seluruh sektor.

“Kehadiran negara dibutuhkan untuk anak muda. Terutama agar mereka bisa mengimbangi tantangan dan kemajuan teknologi dan tantangan zaman saat ini,” pungkas Yudhi. (*/gus)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:43

Kalteng Perlu Akselerasi Pembangunan Infrastruktur

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Kamis, 17 April 2025 15:43

Penempatan Nakes di Kalteng Belum Merata

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Rabu, 16 April 2025 16:19

Pemprov Kalteng Siap Dukung Pelaksanaan Sekolah Rakyat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Rabu, 16 April 2025 16:18

Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Jangan Dipersulit

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Selasa, 15 April 2025 17:04

Penurunan Stunting Perlu Sinergi Lintas Sektor

PALANGKA RAYA - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Selasa, 15 April 2025 17:03

Efektifkan Regulasi untuk Penyelesaian Sengketa Pertanahan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Lohing Simon,…

Senin, 14 April 2025 17:56

Rajut Toleransi Antarumat Beragama di Kalteng

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Senin, 14 April 2025 17:56

Dorong Pemerintah Bantu Atasi Kendala PSR Petani Sawit

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okki Maulana,…

Jumat, 11 April 2025 17:54

Program Satu Sarjana untuk Setiap Keluarga Perlu Dukungan

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran memastikan…

Jumat, 11 April 2025 17:53

DPRD Desak Perbaikan Jalan Lingkar Selatan Sampit

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Sutik, mendesak…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers