SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 21 Februari 2025 17:40
Pelaksanaan MBG Perlu Persiapan Matang
Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Ansyari.

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Ansyari mengakui bahwa pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pengurus Badan Gizi Nasional (BGN) terkait penundaan pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kotawaringin Timur (Kotim).

Berdasarkan keterangan badan gizi, penundaan tersebut dilakukan lantaran ada beberapa kendala terkait kesiapan dari pihak ketiga selaku penyedia dapur umum. Kendala ini berkaitan dengan standar kelayakan, sehingga tidak memungkinkan program MBG ini terlaksana.

“Badan gizi sudah evaluasi, mereka tidak berani mengiyakan pihak ketiga yang menyediakan dapur umum karena ada beberapa izin yang ditolak berkaitan dengan kesiapan,” kata Ansyari, Kamis (20/02/2025).

Keputusan penundaan semantara MBG ini sudah sangat tepat, sebab kendala kesiapan ini dianggap cukup berpengaruh terhadap penyediaan makan terutama memenuhi ketentuan yang ditetapkan pemerintah.

“Kalau yang tidak siap dipaksakan, dikhawatirkan makanan yang sajikan tidak sesuai dengan standar yang diminta pemerintah,” ucapnya.

Lebih lanjut dia mengingatkan pemerintah dan lembaga terkait yang terlibat memiliki kesiapan yang matang, baik itu dari segi sumber daya manusia, sarana prasarana, hingga infrastruktur penunjang lainnya.

“Program inikan bagus sekali, apalagi sama-sama kita tahu tidak semua pelajar bisa merasakan makan sarapan atau makan siang. Karena itu hadirnya MBG ini untuk memenuhi kebutuhan tersebut,” ucapnya.

Politikus Partai Gerindra ini mengingatkan, agar dalam kegiatan ini antara pemerintah kabupaten dan kota harus berkoordinasi dengan pemerintah provinsi, khususnya terkait dengan sarana dan prasarana terkait dapur pelayanan.

“Karena di MBG ini ada riset-risetnya, apa yang dipersiapan dan apa tujuannya. Jadi di daerah ini mengikuti saja yang menjadi arahan pemerintah pusat,” pungkasnya. (sho/fm)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:43

Kalteng Perlu Akselerasi Pembangunan Infrastruktur

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Kamis, 17 April 2025 15:43

Penempatan Nakes di Kalteng Belum Merata

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Rabu, 16 April 2025 16:19

Pemprov Kalteng Siap Dukung Pelaksanaan Sekolah Rakyat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Rabu, 16 April 2025 16:18

Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Jangan Dipersulit

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Selasa, 15 April 2025 17:04

Penurunan Stunting Perlu Sinergi Lintas Sektor

PALANGKA RAYA - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Selasa, 15 April 2025 17:03

Efektifkan Regulasi untuk Penyelesaian Sengketa Pertanahan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Lohing Simon,…

Senin, 14 April 2025 17:56

Rajut Toleransi Antarumat Beragama di Kalteng

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Senin, 14 April 2025 17:56

Dorong Pemerintah Bantu Atasi Kendala PSR Petani Sawit

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okki Maulana,…

Jumat, 11 April 2025 17:54

Program Satu Sarjana untuk Setiap Keluarga Perlu Dukungan

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran memastikan…

Jumat, 11 April 2025 17:53

DPRD Desak Perbaikan Jalan Lingkar Selatan Sampit

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Sutik, mendesak…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers