SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 27 Februari 2025 17:55
Revitalisasi Cagar Budaya Perlu Perhatian
Anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalteng,Wengga Febri Dwi Tananda.

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng),Wengga Febri Dwi Tananda, memberi perhatian terhadap revitalisasi cagar budaya, sebagai salah satu upaya melestarikan warisan sejarah dan meningkatkan pariwisata daerah.
Menurutnya, cagar budaya yang tersebar di seluruh provinsi ini memiliki nilai sejarah dan ilmu pengetahuan yang sangat luas, sehingga upaya menjaga keberlangsungannya harus dilakukan untuk menjaga kondisi dan fungsinya.
“Revitalisasi cagar budaya ini perlu karena kaitannya juga dengan generasi muda mendatang, supaya mereka memahami dan merasakan langsung nilai-nilai sejarah yang ada,” ujar Wengga, Rabu (26/2)
Menurutnya, dorongan terhadap revitalisasi ini tidak hanya bicara mempertahankan aspek fisik, akan tetapi upaya ini lebih kepada mempertahankan nilai-nilai budaya dan warisan yang dianggap sebagai aset berharga bagi daerah.
Politikus Partai Gerindra ini mengharapkan pemerintah daerah ke depan, bisa mengalokasikan anggaran yang cukup untuk kegiatan revitalisasi serta melibatkan berbagai pihak dalam perencanaan dan pelaksanaannya.
“Mengangkat nilai budaya kan tidak hanya promosi, tapi harus ada tindakan nyata untuk mempertahankan warisan itu. Apalagi ini revitalisasi ini bisa menjadi upaya jangka panjang yang akan memberi dampak positif,” paparnya.
Di satu sisi dirinya juga mengharapkan kesadaran masyarakat terhadap nilai budaya daerah semakin berkembang. Hal ini penting karena kesadaran menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari upaya mempertahankan integritas cagar budaya.
“Masyarakat, terutama generasi muda, ikut serta dalam menjaga dan memelihara cagar budaya ini. Mereka perlu diajarkan pentingnya sejarah dan bagaimana cara menjaga situs-situs ini agar tetap lestari,” pungkas Wengga Febri Dwi Tananda.(sho/gus)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Harus Konsisten Perhatikan Kesejahteraan Guru

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 01 Juli 2025 11:46

Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Palangka…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Ajak Masyarakat Terus Bersinergi dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Soroti Diskon Masuk THM untuk Mahasiswa

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 30 Juni 2025 17:41

Gelar Gebyar Muharram di Masjid Kubah Kecubung

PALANGKA RAYA — Memeriahkan Tahun Baru Islam di bulan Muharram…

Senin, 30 Juni 2025 17:40

Wujudkan Pemerataan Pembangunan dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Senin, 30 Juni 2025 17:39

Tahun Baru Hijriah Momentum untuk Introspeksi dan Peningkatan Kualitas Diri

PALANGKA RAYA —Menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Pawai Muharram…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers