SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 13 Maret 2025 18:16
Safari Ramadan Berlanjut ke Pangkalan Lada
SAFARI RAMADAN : Bupati Kobar Hj. Nurhidayah secara simbolis menyerahkan bantuan untuk rumah ibadah saat safari ramadan di Pangkalan Lada, Selasa (11/03/2025).

PANGKALAN BUN – Safari Ramadan Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah berlanjut ke Kecamatan Pangkalan Lada pada Selasa (11/3).

Kegiatan ini menjadi titik kedua dari serangkaian Safari Ramadan yang sebelumnya telah dilaksanakan di kecamatan Arut Selatan.

Safari Ramadan bertujuan mempererat silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat, serta memberikan dukungan kepada warga yang menjalankan ibadah puasa.

Rombongan Safari Ramadan memulai kegiatan dengan berbuka puasa dan melaksanakan salat magrib berjamaah di Masjid Baiturrahman, Desa Sumber Agung.

Setelah itu, rombongan Bupati bersama Forkopimda dan Kepala SKPD melanjutkan perjalanan menuju Masjid Al-Fallah, Desa Purbasari, untuk menunaikan salat Isya dan tarawih bersama masyarakat setempat.

Kegiatan ini menjadi momen penting untuk memperkuat tali persaudaraan antarwarga serta meningkatkan kebersamaan dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadan.

Sebagai wujud perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat, Bupati Hj. Nurhidayah menyerahkan bantuan secara simbolis kepada rumah ibadah, para guru ngaji, serta memberikan paket sembako kepada dhuafa.

"Bantuan ini kami berikan sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah ini," ujar Bupati dalam sambutannya.

Bupati berharap agar kegiatan Safari Ramadan ini tidak hanya sebagai ajang berbagi, tetapi juga dapat mempererat ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan hubungan harmonis antara pemerintah daerah, ulama, serta seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Kobar.

"Melalui kebersamaan ini, kita dapat mewujudkan tekad bersama untuk membangun Kobar yang lebih baik, maju, dan sejahtera," tambahnya.

Kegiatan Safari Ramadan ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat setempat. Warga mengapresiasi kehadiran Bupati dan rombongan yang selalu menyempatkan diri untuk berbagi dan memperkuat tali silaturahmi.

Dengan semangat kebersamaan yang terjalin, diharapkan kegiatan ini dapat terus membawa manfaat bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kotawaringin Barat. (sam/fm)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 21 Maret 2025 12:03

Jangan Khawatirkan Kebutuhan Pokok

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) memastikan…

Jumat, 21 Maret 2025 12:02

Wabup Ajak ASN Disiplin dan Tingkatkan Pelayanan

PANGKALAN BUN– Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Suyanto mengajak aparatur…

Jumat, 21 Maret 2025 12:01

Dorong Pembangunan Sirkuit untuk Atasi Balap Liar di Kobar

PANGKALAN BUN – Aksi balap liar di jalanan masih menjadi…

Kamis, 20 Maret 2025 15:27

Pemkab Kobar Gelar Rakor Kesiapan Angkutan Lebaran

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar…

Kamis, 20 Maret 2025 15:26

Wakil Bupati Pastikan Bapokting Aman Jelang Lebaran

PANGKALAN BUN - Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, Bahan…

Kamis, 20 Maret 2025 15:24

PJU Masih Jadi Sorotan DPRD Kobar

PANGKALAN BUN – Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 19 Maret 2025 13:01

Pemkab Batasi Jam Operasional Angkutan Barang

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) mengambil…

Rabu, 19 Maret 2025 12:58

Fraksi Golkar Apresiasi Satgas Internal PUPR

PANGKALAN BUN – Ketua Fraksi Golkar DPRD Kotawaringin Barat Muhammad…

Selasa, 18 Maret 2025 16:22

Pilkada Telah Usai, Bupati Ajak Masyarakat Bersatu

PANGKALAN BUN – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) telah berlalu, Hj…

Selasa, 18 Maret 2025 16:21

Bupati Minta Jalan Poros Pangkalan Satu Dituntaskan

PANGKALAN BUN - Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj Nurhidayah menyoroti…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers