SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Kamis, 20 Maret 2025 15:25
Said Salim Hadiri Peringatan Nuzulul Qur'an
KEAGAMAAN: Penjabat Bupati Lamandau Said Salim menghadiri buka puasa bersama dan peringatan malam Nuzulul Qur’an di Palangka Raya Senin (17/3).

NANGA BULIK– Penjabat (PJ) Bupati Lamandau Said Salim baru-baru ini menghadiri acara buka puasa bersama yang dilanjutkan dengan peringatan malam Nuzulul Qur’an di Palangka Raya Senin (17/3).  Acara yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, pejabat pemerintah, dan masyarakat Kalimantan Tengah.

Kehadiran Said Salim dalam acara ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Lamandau untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.  Selain itu, partisipasinya juga sebagai bentuk penghormatan terhadap momentum penting turunnya Al-Qur’an, kitab suci umat Islam.

"Saya berharap agar momentum Nuzulul Qur’an ini dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh masyarakat Kalimantan Tengah, termasuk masyarakat Kabupaten Lamandau," kata Said Salim, Rabu (19/3).

Selain itu, Said Salim juga menekankan pentingnya kerjasama dan sinergi antara Pemerintah Kabupaten Lamandau dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam berbagai program pembangunan, khususnya program-program yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah. 

"Semoga kegiatan seperti ini terus berkelanjutan setiap tahunnya, agar membawa keberkahan khususnya Provinsi Kalimantan Tengah," harapnya. (mex/yit) 

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 12 September 2015 23:50

Makin Pekat, Ribuan Masker Kembali Dibagikan

<p>MUARA TEWEH &ndash; Ribuan masker kembali dibagikan oleh Dinas Kesehatan (Diskes) dan Kwartir…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers