PANGKALAN BUN - Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj Nurhidayah mendampingi Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran meninjau dermaga wisata Taman Nasional Tanjung Puting (TNTP) di Kecamatan Kumai, Kobar pada 5 April 2025 lalu.
Peninjauan ini sebagai sarana untuk membangkitkan pengembangan pariwisata di Kalimantan Tengah (Kalteng).
Gubernur melihat sarana dan prasarana di kawasan tersebut, seperti apa kondisi dermaga dan kapal yang digunakan menuju Taman Nasional Tanjung Puting.
"Kami melakukan kunjungan kerja memastikan keselamatan wisatawan. Apalagi ini kan mancanegara dan supaya betul-betul terjamin," kata Gubernur.
Ia mengungkapkan sarana dan prasarana sudah memadai namun perlu ada pembenahan. "Kami melihat fasilitas yang ada ini, kalau dilihat-lihat sudah pas tapi kalau untuk standar belum," ungkapnya.
Karena berada di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah tambahnya, pihaknya ingin koordinasi dengan kementerian yang membawahi Taman Nasional Tanjung Puting.
"Karena sudah berjalan artinya sudah berjalan saja tapi akan kami maksimalkan koordinasinya karena ini pintu gerbang pariwisata di Kalimantan Tengah," tandasnya.
Sementara, Bupati Nurhidayah menyampaikan perlunya sinergitas antara pemerintah Kabupaten, Provinsi dan pusat. Melalui sinergi dan kolaborasi harapannya percepatan pembangunan akan segera terwujud apalagi sektor pariwisata yang menjadi andalan di Kabupaten Kotawaringin Barat.
"Kami sangat komitmen dalam menjalin komunikasi dan sinergi dengan pemerintah provinsi. Semua kebijakan dan program harus diketahui dan selalu berkoordinasi dengan Pemprov sehingga arah pembangunan bisa selaras," ucapnya.
Melalui koordinasi yang baik ini, ia berharap bisa membawa dampak positif bagi masyarakat. (sam/fm)