SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 24 April 2025 17:22
RSUD Sultan Imanuddin akan Punya Spesialis Ortopedi Tahun 2025
KUNJUNGAN : Bupati Kobar, Hj Nurhidayah saat berkunjung ke RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun.

PANGKALAN BUN – RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Salah satu langkah nyata yang akan diwujudkan pada tahun 2025 mendatang adalah kehadiran dokter spesialis ortopedi.

Kehadiran spesialis ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan medis di bidang tulang dan sendi yang selama ini masih terbatas di Kobar.

Direktur RSUD Sultan Imanuddin, dr. Fachrudin, mengungkapkan bahwa saat ini calon dokter spesialis ortopedi tersebut masih menempuh pendidikan.

"Target kami, akhir tahun 2025 sudah bisa mulai bertugas di RSUD Sultan Imanuddin. Ini merupakan bagian dari rencana jangka panjang untuk melengkapi layanan kesehatan di rumah sakit kami," ujar Fachrudin dalam keterangannya baru-baru ini.

Selain ortopedi, tahun ini RSUD Sultan Imanuddin juga akan menambah tenaga spesialis di bidang radiologi. Tambahan satu spesialis radiologi akan melengkapi layanan rumah sakit yang sebelumnya hanya memiliki satu dokter radiologi.

Tak hanya itu, satu dokter spesialis jantung juga direncanakan akan mulai bertugas pada tahun 2025 setelah menyelesaikan masa pendidikannya.

Dengan bertambahnya jumlah dokter spesialis, pihak RSUD berharap pelayanan terhadap masyarakat bisa semakin maksimal.

Apalagi, RSUD Sultan Imanuddin merupakan rumah sakit rujukan untuk wilayah Barat Kalimantan Tengah, sehingga kelengkapan tenaga medis menjadi sangat penting.

Masyarakat pun akan memiliki lebih banyak pilihan ketika membutuhkan penanganan medis spesialis.

Fachrudin menambahkan, pihaknya terus berupaya meningkatkan sarana prasarana di rumah sakit guna menunjang layanan kesehatan.

Tidak hanya dari sisi fisik bangunan dan alat kesehatan, tetapi juga dari segi sumber daya manusia yang menjadi ujung tombak pelayanan.

"Kami ingin rumah sakit ini benar-benar menjadi andalan masyarakat," tegasnya.

Langkah-langkah yang dilakukan RSUD Sultan Imanuddin ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, terutama masyarakat Pangkalan Bun dan sekitarnya.

Diharapkan, dengan semakin lengkapnya layanan dan tenaga medis, kepercayaan masyarakat terhadap rumah sakit daerah ini terus meningkat, serta mendorong peningkatan kualitas kesehatan masyarakat secara menyeluruh. (sam/fm)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers