SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 28 April 2025 17:14
Job Fair Sediakan Beragam Lowongan Kerja
JOB FAIR: Wakil Bupati Kotawaringin Barat Suyanto membuka Kobar Job Fair 2025 di Taman Kota Pangkalan Bun.

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) bersama Forum Bursa Kerja Khusus (BKK) SMK se-Kobar resmi menggelar Kobar Job Fair Kolaborasi 2025. Acara yang dipusatkan di Taman Kota Manis Pangkalan Bun ini dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati Kobar Suyanto,  Sabtu (26/4).

Wakil Bupati Suyanto menyampaikan bahwa kegiatan Job Fair ini menjadi momentum strategis untuk mempertemukan para pencari kerja dengan perusahaan penyedia lapangan pekerjaan. Acara ini sebagai salah satu upaya  pemerintah daerah dalam mengurangi angka pengangguran terbuka di wilayah Kobar.

"Melalui penyelenggaraan Job Fair Kolaborasi ini, kami berharap dapat membuka banyak peluang kerja bagi masyarakat serta menjadi solusi atas tantangan pengangguran yang ada," ujar Suyanto di hadapan para peserta dan undangan. Ia juga mengajak semua pihak untuk memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin demi masa depan yang lebih baik.

Kobar Job Fair Kolaborasi 2025 menyediakan 15 stan yang diisi berbagai perusahaan dan lembaga terkemuka, seperti PT. Sumber Alfa, PT. BKK Kobar, PT. Columbus Megah Permata Sarana, PT. Kumai Sentosa, hingga LPP Enter. Event ini direncanakan berlangsung selama dua hari, mulai 26 hingga 27 April 2025, dengan sejumlah agenda menarik untuk mendukung pencari kerja, seperti sesi wawancara langsung dan konsultasi karir.

Wakil Bupati Suyanto juga mengungkapkan bahwa Job Fair ini memiliki arti penting bukan hanya bagi para pencari kerja, tetapi juga bagi perusahaan dalam menjaring tenaga kerja potensial. Ia mengapresiasi kolaborasi antara pemerintah daerah, dunia usaha, dan dunia pendidikan yang telah berkontribusi dalam terselenggaranya kegiatan ini.

"Kolaborasi ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat iklim investasi dan pertumbuhan ekonomi di Kotawaringin Barat. Kami berharap sinergi ini terus terjalin dan membawa manfaat luas bagi seluruh masyarakat," tutup Suyanto. (sam/yit)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers